Fimela.com, Jakarta Bagi pecinta musik Jepang, tentu sudah tidak asing dengan Yoasobi. Duo musisi ini sukses menggemparkan dunia musik Jepang dengan single debut mereka Yori ni Kakeru (Racing into the Night) yang jadi salah satu hits terbesar pada 2020.
Kini mereka hadir tidak dalam bentuk alunan musik Jepang, Melainkan tampil secara grafis di koleksi UT terbaru UNIQLO. Koleksi kolaborasi Yoasobi UT ini hadir untuk dewasa dan anak-anak pada 9 Agustus 2021.
Desain untuk koleksi UT baru ini menampilkan adegan penting dari video musik Yoasobi. Secara langsung, Yoasobi akan menyiarkan pertunjukan gratis dengan judul Sing Your World untuk menyambut koleksi tersebut.
What's On Fimela
powered by
Hadir dalam siluet unisex
Ekspresi dari musik mereka ditonjolkan lewat tujuh lagu Yoasobi. Menggabungkan bagian dari novel dengan grafik dari video musik.
Deretan lagu yang ditampilkan di antaranya adalah Yoru ni Kakeru (Racing into the Night), yang membuat Yaosobi terkenal di Jepang; Halzion; tabun; Gunjo; Haruka; Encore; dan Sangenshoku, yang videonya belum dirilis dan ditunggu-tunggu oleh para penggemar.
Kamu bisa mendapatkan koleksi ini pada 9 Oktober 2021 dengan siluet unisex. Pilihan warna hitam hingga warna terang tersedia untuk koleksi UT ini.
Simak video berikut ini
#Elevate Women