Fimela.com, Jakarta Melanjutkan kampanye globalnya yang disebut City Forest: Breaking Barrier-True Color, kali ini Converse mengangkat isu kesetaraan gender lewat karya mural. Kampanye berupa kegiatan street art melukis mural ini menjadi upaya yang memadukan seni jalanan dengan kepedulian anak muda terhadap lingkungan.
Di Jakarta, menjadi kali keempat bagi Converse untuk menggarap kreasi mural ramah lingkungan dengan isu kesetaraan gender. Memilih lokasi di Jalan Juanda, Jakarta Pusat, Converse menggandeng muralis perempuan Shane Tiara untuk menghadirkan mural dengan judul "Setara Berkarya untuk Ibu Pertiwi" yang menyuarakan kesetaraan gender.
Shane Tiara berkolaborasi dengan Vita K. Suradji dan Cut Lakeisha Salsabila Pradhanitya untuk mematangkan konsep mural yang ramah lingkungan. Menggunakan cat Graphenstone, ketiga muralis perempuan ini mengaplikasikan gambar pada tembok seluas 6x25 meter.
Cat Graphenstone termasuk cat ramah lingkungan jenis cat fotokatalitik yang menggunakan sinar matahari untuk memecah zat berbahaya di udara. Kemudian diubah menjad partikel aman yang setara dengan kemampuan pohoh menyerap zat polutan berbahaya sekaligus membersihkan udara.
Konsep yang diusung
Mural ini mewakili aktivitas menanam pohon yang setara dengan 150 pohon. Penikmat mural "Setara Berkarya untuk Ibu Pertiwi" juga dapat berkreasi dengan keseruan IG Filter dan motion AR dengan melakukan scan barcode yang terdapat di mural.
Selama penggarapan konsep mural, Vita K. Suradji mengusung motif mega mendung untuk menggambarkan dunia yang luas. Sementara Cut Lakeisha Salsabila Pradhanitya mengusung ikon perempuan dari berbagai profesi. Dari dua konsep ini, Shane Tiara menggabungkan menjadi satu kesatuan mural yang utuh dan menceritakan pesan yang mendalam untuk penikmat seni.
Pesan yang mendalam
"Pesan yang ingin disampaikan melalui karya mural ini menggambarkan perempuan masa kini yang mandiri, bangga dan kuat. Perempuan memiliki kesempatan yang sama untuk melakukan apa pun. Jadi saya ingin mendorong perempuan muda di mana pun untuk bersuara, berkarya, dan mengungkapkan karakter perempuan sejati, dan pastinya, melakukan sesuatu yang bermakna untuk Ibu Pertiwi, Indonesia,” ungkap Shane Tiara.
Kampanye City Forest tidak hanya dilakukan di Indonesia. Beberapa kota besar di dunia pun juga melakukan hal serupa untuk mendukung misi Converse dalam menciptakan udara bersih, seperti Sao Paulo (Brazil), Manila (Filipina), Bangkok (Thailand), Sydney (Australia) dan masih banyak kota lainnya.
Simak video berikut ini
#Elevate Women