Fimela.com, Jakarta Serial drama Korea Hospital Playlist tengah dinanti kelanjutannya. Pada 17 Juni 2021, season 2 dari serial yang dibintangi Jo Jung Suk, Yoo Yeon Seok, Jung Kyung Ho, Jeon Mi Do, serta Kim Dae Myung akan kembali hadir.
Dalam press converence yang digelar secara virtual pada hari Kamis (10/6), sutradara dan para aktor mengungkap banyak hal menarik dari serial Hospital Playlist, termasuk bagaimana kisah dalam drama begitu relevan dengan kehidupan pada aktor yang membintanginya.
Berikut ini adalah pernyataan para bintang Hospital Playlist tentang bagaimana serial ini begitu berhubungan dengan kehidupan mereka.
What's On Fimela
powered by
Jo Jung Suk
"Saya menemukan setiap aspek dari serial drama ini sangat berhubungan, setiap aspeknya beresonansi dengan saya. Makanya saya suka serialnya. Dan itulah mengapa saya memilih proyek ini," ujar Jo Jung Suk.
Lebih lanjut ia mengatakan Hospital Playlist tidak hanya berkisah tentang kehidupan medis, melainkan tentang kehidupan yang dijalani banyak orang.
"Orang-orang mengatakan bahwa drama ini berbicara tentang kehidupan medis namun (Hospital Playlist) juga berbicara tentang kehidupan secara umum. Dan yah, ini adalah cerita tentang orang-orang yang menjalani kehidupan sehari-hari dan saya dapat menghubungkan dengan setiap bagiannya. Dan itulah mengapa saya suka drama ini," tutur bintang Hospital Playlist itu.
Yoo Yeon Suk
Dalam kesempatan yang sama, Yoo Yeon Suk menyebut mengapa Hospital Playlist begitu disukai banyak orang karena kisahnya yang relevan di masyarakat. Selain itu, lagu-lagu 90-an Korea juga menjadi sesuatu yang menarik dari serial ini.
"Jadi sebenarnya, alasan saya menyukai drama ini, alasan mengapa banyak orang menyukai drama ini adalah karena sangat relatable. Tapi kemudian ketika saya melakukan wawancara dengan wartawan Indonesia, saya bertanya pada diri sendiri, bagaimana perasaan penggemar global tentang serial drama ini? Apakah mereka merasakan hal yang sama seperti yang akan dirasakan oleh pemirsa Korea dan lagu-lagu yang ditampilkan dalam serial ini sebenarnya adalah lagu 90-an Korea, dan an itu mungkin mengapa itu lebih dicintai dan saya sangat menyukainya," jelasnya.
Jeon Do Mi
Jeon Do Mi mengatakan semua tokoh terlihat begitu sempurna dengan profesinya yang begitu ideal. Namun di luar hal tersebut, para tokoh juga manusia biasa dan memiliki kekurangan seperti dirinya di dunia nyata.
"Semua karakter dalam seri diatur dengan begitu profesional, mereka sangat bagus dalam pekerjaan dan profesional. Ada yang dekat dengan kesempurnaan dan (sesuai dengan gambaran) dokter ideal mereka. Tapi dalam kehidupan nyata, Anda tahu, kehidupan nyata di luar pekerjaan, mereka (memiliki) suatu kekurangan dan orang-orang memiliki wajah yang berbeda, bukan? Tetapi ketika Anda bertemu dengan siapa dan dalam situasi apa Anda berada, sebenarnya menunjukkan sisi yang berbeda dari Anda dan berbagai aspek yang berbeda," ujarnya.
Kim Dae Myung
Menurut Kim Dae Myung, kisah dalam Hospital Playlist sangat relevan dengan kehidupan. "Seberapa relevan serial dramanya? Saya akan mengatakan seratus persen relevan (dengan kehidupan saya). Dan sampai pada tingkat yang menurut saya ada beberapa aspek mengagumkan dalam tiap karakternya. Saya ingin menjadi seperti mereka. Ada aspek-aspek seperti itu, dan itulah rahasia di balik relevannya serial ini," ucapnya.
Jung Kyung Ho
Kemudian menurut Jung Kyung Ho, selain relevan dengan kehidupan Hospital Playlist juga memiliki sisi yang menghibur, hingga membuat orang yang memiliki kisah atau pengalaman yang sama bisa langsung terhubung.
"Saat membaca skrip musim pertama dan kedua, saya merasa sangat terhibur dan saya pikir begitulah cara cerita terhubung dengan pemirsa, mereka merasa terhibur dan ini adalah jenis cerita yang dapat Anda temukan, Anda tahu, (ada) di mana-mana, di sebelah Anda. Dan itulah mengapa saya menemukan serial ini sangat relevan dan mungkin mengapa pemirsa juga merasa sangat terhubung," katanya.