5 Urutan Zodiak Paling Populer Ini Dikenal Banyak Orang

Febi Anindya Kirana diperbarui 29 Sep 2021, 20:09 WIB

Fimela.com, Jakarta Tidak ada orang yang ingin diabaikan ataupun dikucilkan. Setiap manusia memiliki keinginan untuk dikenal dan diakui sesamanya. Namun tidak semua orang terlahir dengan bakat terkenal. Berdasarkan kepribadian, ini dia sekian zodiak yang paling pupuler di kalangan banyak orang.

1. Sagitarius

Siapa yang tidak kenal Sagitarius yang begitu ramah, murah senyum dan mudah bergaul? Ia juga tipe orang yang suka bepergian ke berbagai tempat, dan itu memungkinkan Sagitarius bertemu dan berkenalan dengan banyak orang baru dengan berbagai macam karakter. Ia hampir selalu punya teman di mana pun.

2. Leo

Leo selalu tampil percaya diri ke mana pun ia pergi. Ia tahu bagaimana cara menarik perhatian orang lain agar mata mereka tertuju padanya. Ia adalah definisi dari pusat perhatian, dan tidak ada yang tidak mengenal Leo dengan segala sifat dominannya. Ia bukan hanya seru diajak bicara tapi juga mudah berteman dengan siapa saja.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

3. Aries

zodiak perempuan/Photo by Jc Romero from Pexels

Zodiak Aries jelas menjadi salah satu zodiak paling populer di kalangan banyak orang karena ia tipe orang yang ramai dan senang bertemu banyak orang, lama maupun baru. Aries memenuhi hidupnya dengan dikelilingi banyak orang karena itu mampu melepas stres dan membuatnya lebih bersemangat.

4. Pisces

Pisces mungkin adalah zodiak yang paling baik dan tidak banyak tingkah. Justru karena sikapnya yang mengikuti arus itulah ia selalu mudah disukai. Pisces tidak membenci siapa pun dan mudah menerima siapa pun. Ia tertawa ketika orang lain tertawa dan menjadi pendengar yang baik saat ada orang bicara. Itulah yang membuatnya populer.

5. Gemini

Gemini sadar dirinya populer karena ia selalu seru diajak ngobrol. Ia hampir ada di mana pun dan mengenal siapa pun. Ia juga selalu punya banyak hal menarik untuk diceritakan sehingga orang lain tak mudah bosan di dekatnya. Meskipun ia sering moody, namun ia termasuk yang paling mudah berteman dan suka bercanda.

Wah, kamukah salah satu pemilik zodiak paling populer di kalangan banyak orang, Sahabat Fimela?

#ElevateWoman with Fimela