Potret Ririn Ekawati Lakoni Aktivitas Ekstrem Bersama Ibnu Jamil

Anto Karibo diperbarui 09 Jun 2021, 20:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Masih ingat ketika Ririn Ekawati menjajal jalanan terjal menggunakan motor trail beberapa waktu lalu? Ya, sepertinya Ririn mulai nyaman ketikamenemani aktivitas sang suami, Ibnu Jamil yang senang dengan tantangan dari aktivitas ektrem.

Kala itu, Ririn mengungkap betapa senangnya ia menjajal motor trail setelah sekian lama tak pernah naik motor. Model sekaligus pemeran ini pun mengaku ketagihan untuk melakukan aktivitas serupa atau aktivitas menantang lainnya.

Dan kini, Ririn Ekawati kembali menampakkan keberaniannya. Tampak dalam beberapa foto yang diunggahnya di akun media sosial miliknya, terlihat dirinya sedang menuruni sebuah tebing air terjun bersama suaminya.

2 dari 4 halaman

Menantang

Ririn Ekawati berolahraga ekstrem (Instagram/ririnekawati)

Bersama Ibnu Jamil, Ririn Ekawati perlahan menuruni tebing dengan aliran air terjun yang sangat deras. Ia pun harus ektra hati-hati ketika mencari pijakan dan memegang tali sebagai pegangan, di tengah arus dan percikan air yang terjun bebas.

"You jump @ibnujamilo , i jump...remember!" tutur Ririn Ekawati di laman Instagramnya, ririnekawati, baru-baru ini.

Sampai akhirnya, Ririn dan Ibnu Jamil pun selamat sampai di bawah air terjun. Senyumnya begitu sumringah meski baju yang dikenakannya basah kuyup oleh air yang tampak begitu menyegarkan. Ibnu Jamil pun terlihat mengacungkan jempolnya kepada sang istri.

3 dari 4 halaman

Pujian Netizen

Ririn Ekawati berolahraga ekstrem (Instagram/ririnekawati)

Ririn Ekawati yang biasanya berpenampilan cantik nan elegan, nyatanya memiliki nyali dan mengalahkan tantangan di alam bebas tersebut. Tak heran ketika banyak netizen yang memberikan pujian atas apa yang dilakukan Ririn.

"Gilaaakkk kereeenn aku cemburu karena pasti aku ga akan punya nyali kek kamuuhh," kata akun bernama trysiaosmon.

Sementara netizen lain memuji pasangan Ibnu Jamil dan Ririn sebagai pasangan yang sangat keren. "Parah sih ga ada lawan pasangan ini," tandas akun bernama hawzaaa.

4 dari 4 halaman

Tag Terkait