Demi Lovato Putuskan Dirinya sebagai Non-Biner

Lanny Kusuma diperbarui 21 Mei 2021, 11:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Demi Lovato telah menyebut dirinya sebagai sosok non-biner, yaitu tidak diidentifikasi sebagai laki-laki dan perempuan. Hal tersebut disampaikan Demi lewat akun Instagragramnya, Rabu (19/5) dan tengah menarik perhatian publik.

Dalam unggahannya Demi menyebut untuk menyapa dirinya dengan sebutan them/they yang berarti dia.

saya bangga memberitahu kalian bahwa saya mengidentifikasi diri sebagai non-biner dan akan secara resmi mengganti kata sapaan menjadi they/them setelahnya," tulis Demi.

"Ini terjadi setelah banyak upaya penyembuhan dan refleksi diri. Saya masih belajar dan memahami diri saya, dan saya tidak mengklaim menjadi seorang pakar atau juru bicara. Berbagi ini dengan kalian membuka lapisan lain dari kerentanan lain diri saya," kata Demi Lovato menjelaskan.

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Sangat Terbuka

Demi Lovato (John Salangsang/Invision/AP)

Sebagai seorang figur publik, Demi Lovato adalah salah satu selebriti yang sangat terbuka atas kehidupan pribadinya.

Di tahun 2018 Demi pun terus menunjukkan identitas seksualnya, yang kala itu ia mengaku sebagai seorang yang terbuka untuk menjalin hubungan dengan laki-laki atau perempuan.

Kemudian pada 2020 lalu, Demi juga menyebut dirinya sebagai 'queer', yaitu sebutan untuk minoritas sesksual dan gender, yang mana mereka bukan termasuk sebagai heteroseksual atau cisgender.

 
3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Tag Terkait