Panduan Menggunakan Masker di 6 Tempat Tertutup Ini

Annissa Wulan diperbarui 25 Mei 2021, 19:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Panduan menggunakan masker yang selalu berubah mungkin tidak hanya membuatmu bingung, tapi semua orang. Panduan terbaru dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit menyatakan bahwa orang yang telah divaksinasi COVID-19 boleh melepaskan masker saat berada di dalam ruangan, sedangkan yang belum atau tidak divaksinasi harus tetap menggunakan masker untuk sementara waktu.

Menurut para ahli penyakit menular, hal yang paling penting untuk dipahami adalah bahwa penggunaan masker di dalam ruangan tergantung pada risiko pribadi dan apa yang terjadi di daerah sekitarmu. Pada akhirnya, setiap departemen kesehatan masyarakat setempat harus membuat keputusan sendiri berdasarkan tingkat penularan komunitas.

Semakin rendah transmisi komunitas di kotamu, semakin sedikit masker yang diperlukan. Dilansir dari huffpost.com, satu hal yang masih disepakati para ahli adalah jika kamu tidak atau belum divaksinasi, tetap gunakan masker kemanapun, sedikit lebih lama.

Orang yang telah divaksinasi memiliki kekebalan untuk bisa melepaskan masker saat berada di dalam ruangan, tapi mereka yang mengalami gangguan kekebalan sebaiknya memeriksakan diri ke dokter terlebih dahulu. Berikut ini adalah panduan singkat tentang aktivitas apa saja yang masih harus atau tidak perlu lagi menggunakan masker.

1. Gym atau studio kebugaran

Jika kamu belum divaksinasi, kamu harus tetap memakai masker, menjaga jarak, dan mencari ruangan dengan ventilasi yang baik. Untuk kamu yang telah menerima vaksin dosis 1, tetap dianjurkan menggunakan masker.

Sedangkan jika kamu telah divaksinasi penuh, risiko terinfeksi dan penyebaran virus Corona ke orang lain sangat rendah. Namun, selama kamu bisa menerapkan protokol kesehatan, para ahli tetap menganjurkan untuk selalu melakukannya.

2. Bar atau restoran dalam ruangan

Untuk kamu yang belum divaksinasi, sebelum masuk ke dalam sebuah restoran, sebaiknya pikirkan dua kali karena kamu harus melepas masker ketika makan. Kamu paling aman jika semua orang di sekitarmu telah divaksinasi atau memakai masker, tapi ini akan sulit dinavigasi.

Untuk kamu yang baru menerima vaksin dosis 1, bertindaklah seolah-olah kamu belum mendapatkan vaksin. Perlindungan yang kamu dapatkan belum kuat, sehingga kamu harus tetap memakai masker.

Sedangkan untuk kamu yang telah divaksinasi penuh, kamu baik-baik saja. Tapi sekali lagi, selalu kenakan masker saat masuk atau keluar restoran dan pergi ke kamar mandi, karena pengunjung lainnya tidak tahu apakah kamu telah menerima vaksin atau belum.

 

 

2 dari 3 halaman

3. Tempat kerja

Simak di sini panduan penggunaan masker di beberapa tempat tertutup.

Untuk kamu yang belum divaksin, data pelacakan kontak dari tahun 2020 menemukan bahwa tempat kerja adalah sumber wabah yang cukup umum. Semakin banyak rekan kerja yang divaksinasi dan kasus lokal menurun, risikomu juga akan turun.

Untuk kamu yang baru menerima vaksin dosis 1, risikomu memang lebih rendah, tapi kamu tidak akan tahu sampai kamu mendapatkan dosis kedua. Sedangkan untuk kamu yang telah divaksinasi penuh, mengelompok dengan rekan kerja lain yang telah divaksin mungkin akan menjadi pilihan terbaik, sehingga semua orang bisa bekerja dengan nyaman.

4. Pertemuan dalam ruangan kecil atau besar

Jika kamu belum divaksinasi dan bergaul dengan orang lain yang juga belum divaksinasi, maka penggunaan masker adalah wajib. Untuk kamu yang baru menerima vaksin dosis 1, risikonya memang rendah, namun sebaiknya kamu tetap berjaga-jaga.

Sedangkan jika kamu telah divaksinasi secara penuh, tetaplah patuhi aturan yang berlaku. Risikonya memang lebih rendah daripada mereka yang belum divaksinasi, namun sebaiknya kamu selalu bersikap seperti belum menerima vaksin, di setiap situasi.

3 dari 3 halaman

5. Bioskop

Simak di sini panduan penggunaan masker di beberapa tempat tertutup.

Bioskop berisiko penuh sesak, ventilasi yang buruk, ruangan di dalam ruangan dan ini adalah tempat ideal untuk COVID-19 menyebar di antara orang-orang yang belum divaksinasi. Selalu kenakan maskermu saat menonton bioskop.

6. Konser, pertunjukan, dan teater

Kenakan masker, terutama jika ada orang bernyanyi, berteriak, atau tertawa. Hal yang paling aman dilakukan adalah memakai masker saat menghabiskan waktu di dalam ruangan bersama orang lain, yang kemungkinan besar tidak kebal.

#Elevate Women