Nikmati Keseruan Liburan Musim Panas di Ragam Destinasi dan Atraksi

Nabila Mecadinisa diperbarui 21 Mei 2021, 09:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Marriott Bonvoy, portofolio luar biasa dari 30 brand Marriott International, membawa semangat Hari Raya Idul Fitri kepada seluruh wisatawan Indonesia dengan penawaran spesial dan menarik selama musim panas ini. Terus merayakan suasana Hari Raya Idul Fitri dengan berkumpul bersama keluarga dan menghabiskan waktu dengan orang-orang tercinta, Marriott Bonvoy menawarkan harga spesial untuk para anggotanya. Penawaran ini akan memungkinkan para wisatawan untuk merencanakan perjalanan musim panas atau momen liburan lainnya hingga Desember.

Penawaran Joy of Travel by Marriott Bonvoy Indonesia memberikan diskon hingga 20% untuk kamar dan suite bagi para anggota Marriott Bonvoy. Ditambah lagi, para tamu juga bisa mendapatkan sarapan untuk anak-anak secara gratis setiap menginap di hotel dan resor pilihan. Penawaran spesial khusus anggota ini tersedia dari hari ini hingga 30 September 2021 untuk periode perjalanan hingga 31 Desember 2021.

Dengan 59 properti dari 19 brand di Indonesia, portofolio Marriott Bonvoy di Indonesia memberikan Anda berbagai pengalaman yang dapat menciptakan momen dan kenangan saat berlibur yang bermakna baik itu liburan singkat atau panjang. Dari memanjakan diri di akhir pekan dengan perawatan spa mewah, hingga mengejutkan orang-orang terkasih dengan liburan romantis atau akhir pekan bersama keluarga dan si kecil dapat berlari dengan bebas sementara orang tua bersantai.

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Ragam keseruan di sejumlah destinasi

Habiskan liburan musim panas dengan pengalaman unik dan penuh kesenangan serta dimanjakan oleh berbagai pilihan penawaran spesial dan menarik dari Marriott Bonvoy Portfolio of Hotels and Resorts di Indonesia.

• Jika Anda seorang wisatawan perkotaan yang menyukai keramaian kota, suka berbelanja, atau hanya menyukai pesona pemandangan gedung pencakar langit kota, Anda akan cocok untuk bermalam di nuansa perkotaan. Anda juga dapat mengubah "kantor rumah" Anda dan mendapatkan pengalaman “bekerja dari rumah” yang berbeda. Baik berbelanja di Jakarta, berburu hidangan laut segar di Balikpapan, Manado, dan Makassar, eksplorasi kuliner lokal di Surabaya, Lampung, Yogyakarta.

• Apakah Anda ingin berpetualang antarpulau di Belitung? Atau hanya ingin merasakan pasir putih halus di kaki Anda dan sentuhan hangat matahari saat menikmati olahraga air di Bali, Bintan, dan Senggigi? atau mungkin Anda lebih suka berada di tempat yang tenang sambil menghirup udara segar?

• Setelah tahun yang panjang dan penuh tantangan di tempat kerja dan di rumah, Anda berhak untuk memberikan hadiah untuk diri sendiri. Rencanakan liburan yang lebih mewah dan ciptakan kenangan dalam kemewahan saat Anda memanjakan diri di spa yang meremajakan diri, sarapan pribadi di tempat tidur, atau kolam renang atau pantai pribadi Anda sendiri.   

3 dari 3 halaman

Menerapkan protokol kesehatan

Habiskan liburan musim panas dengan pengalaman unik dan penuh kesenangan serta dimanjakan oleh berbagai pilihan penawaran spesial dan menarik dari Marriott Bonvoy Portfolio of Hotels and Resorts di Indonesia.

Jauh Lebih Mudah dengan Minimal Kontak

Untuk reservasi dengan mudah, wisatawan dapat menggunakan aplikasi mobile Marriott Bonvoy yang didesain ulang agar lebih intuitif untuk mengakomodasi keinginan dan permintaan perjalanan yang diantisipasi akan meningkat pada tahun ini. Aplikasi ini akan memudahkan para tamu untuk check-in dan check-out tanpa kontak, akses yang mudah ke mobile keys, dan memungkinkan para tamu untuk meminta layanan dan fasilitas melalui chat dan mobile request.

Protokol Keamanan bagi Semua Tamu

Dengan dunia yang terus berusaha untuk kembali pulih, Marriott tetap berkomitmen untuk menerapkan lingkungan yang bersih dan sesuai dengan protokol kesehatan demi mengalahkan pandemi COVID-19. Seluruh hotel dan resor di Indonesia menerapkan standar operasi dan protokol Marriott International's Commitment to Clean yang mencakup peningkatan standar kesehatan dan keselamatan yang berlandasan pada Global Cleanliness Council perusahaan. Termasuk diantaranya, persyaratan penutup wajah untuk tamu dan staf, kebijakan jarak sosial, pengurangan kapasitas tempat duduk, pembersihan area yang sering tersentuh, fasilitas penyanitasi tangan di seluruh hotel, dan lain sebagainya.

Untuk wisatawan yang bukan anggota Marriott Bonvoy tapi ingin mendapatkan penawaran khusus anggota ini, keanggotaan Marriott Bonvoy gratis dan mudah untuk bergabung. Kunjungi LINK INI untuk mengetahui lebih lanjut dan bergabung hari ini.

 

#Elevate Women