Fimela.com, Jakarta Memasuki Bulan Mei 2021, tentunya akan ada banyak perubahan yang terjadi dalam hidup setiap orang meski seringkali tak disadari. Berdasarkan ramalan astrologi, seperti ini kehidupan zodiak Leo selama Bulan Mei 2021 secara keseluruhan.
Umum
Dengan diberlakukannya jaga jarak dan tetap di rumah saja selama pandemi kemungkinan besar kamu merasa interaksi sosialmu sangat terbatasi, namun bukan berarti kamu kehilangan cara untuk tetap saling terhubung dengan teman-teman atau orang-orang tedekat, Leo. Bulan Mei ini dipengaruhi energi Gemini, mendorongmu ingin bertemu banyak orang, dan secara alami merindukan pertemuan dengan orang-orang tertentu.
Kesehatan
Kesehatan tubuh bulan ini cukup baik, kamu hanya merasa agak tertekan dan terbebani secara mental. Pastikan tidak terlalu serius memikirkan apa yang terjadi di dalam pekerjaan yang akhir-akhir ini agak mengecewakan. Pikirkan hal-hal baik dan positif untuk menyemangati diri sendiri.
Cinta
Single:
Untuk Leo lajang, bersosialisasi dengan teman-teman akan membuatmu merasa segar dan hidup kembali. Sekaranglah waktunya untuk memelihara hubungan, bukan bertindak secara impulsif dan memutuskan ikatan, baik pertemanan maupun tunas cinta yang mungkin bisa berkembang untuk Leo yang sedang dekat dengan seseorang. Bagaimana pun, jangan salah mengira naksir sebagai potensi hubungan sejati jika belum kenal lama.
Couple:
Bulan Mei memberikan dorongan untuk lebih romantis dan intim dengan pasangan. Kamu mengingikan kencan yang seru, yang manis dan berbeda. Selama tidak ada masalah komunikasi yang terjadi akhir-akhir ini, secara umum kehidupan cintamu akan tetap stabil sepanjang bulan ini. Bahkan untuk Leo yang sudah menikah, energi positif ini dapat membantu menghidupkan fantasi cinta yang sensual.
Karier dan Keuangan
Kamu tahu roda itu berputar, dan kemungkinan besar kamu sedang tidak dalam kondisi pencapaian yang bagus akhir-akhir ini. Jangan terlalu kecewa apalagi memaksakan diri. Selama segala upaya telah kamu kerahkan dengan baik, puji diri sendiri bahwa kamu telah bekerja keras.
Manisnya kerja keras akan terasa ketika kamu melihat nominal di rekeningmu. Bulan ini keuanganmu stabil meski banyak pengeluaran yang mungkin tercatat dalam daftar kebutuhanmu bulan ini. Untungnya kamu bisa memperhitungkan dengan baik sehingga segalanya terpenuhi.
Itu dia ramalan zodiak Leo selama Bulan Mei 2021.
#ElevateWoman with Fimela