Fimela.com, Jakarta Kisruh kasus manipulasi voting yang terjadi di Produce 101 masih menyita perhatian publik. Setelah produser penanggung jawab diamankan karena terbukti melakukan kecurangan, publik belum sepenuhnya puas.
Mereka terus memantau perkembangan kasus tersebut. Lebih dari itu, penonton juga mendesak adanya transparansi dari acara tersebut.
Hingga saat ini publik masih penasaran dengan nama-nama peserta yang dicurangi di program survival tersebut. Dengan desakan yang kuat dari penggemar, akhirnya list nama kontestan/trainee yang jadi 'korban' Produce 101 dirilis.
Daftar Nama
Dalam daftar yang dirilis ke publik, terdapat beberapa nama yang familar di kalangan penonton. Mereka terdiri atas peserta dari masing-masing season, karena memang kecurangan terjadi di setiap musimnya.
Di season pertama ada nama Kim Soo Hyun dan Seo Hye Rin, disusul season kedua yakni Sung Hyun Woo dan Kang Dong Ho. Sementara Lee Ga Eun dan Han Cho Won jadi idol yang terpaksa gugur di season ketiga. Lalu terakhir di season keempa ada Anzardi Timothee, Kim Guk Hun, Lee Jin Woo, Gu Jung Mo, Lee Jin Hyuk, dan Geum Dong Hyun yang jadi korban.
Bagaimana Reaksi Fans?
Produce 101 menjadi salah satu ajang survival terpopuler dengan jumlah penonton yang masif. Dari tahun ke tahun, mereka terlihat sempurna di atas kertas, meski kita tahu di baliknya ada kecurangan.
Di akhir season, terpilih 11 pemenang yang debut dan berpromosi sebagai grup. Sayangnya dengan reputasi buruk yang terkuak selama empat season, bukan tidak mungkin fans akan memboikot acara serupa yang dibuat Mnet.