Fimela.com, Jakarta Setiap orang pasti memiliki kesukaan yang berbeda-beda terhadap suatu hal, tidak terkecuali kesukaan terhadap makanan. Ketika memasuki Bulan Ramadan, tantangan paling besar yang harus ditahan seseorang pasti adalah tidak makan hingga waktu berbuka.
Kesukaan terhadap makanan ini bisa ditebak berdasarkan zodiak. Karena suka makan, beberapa zodiak kemungkinan sulit menahan lapar selama puasa Ramadan. Siapa sajakah mereka?
1. TAURUS
Taurus menyukai segala makanan yang enak. Hampir jarang menemui Taurus yang pilih-pilih makanan. Ia sangat menghargai orang-orang yang bisa masak karena lidahnya bagai dimanjakan dengan makanan tersebut. Makanan juga sering menjadi pelepas stres bagi Taurus ketika ia menghadapi kehidupan yang melelahkan dan berat. Itulah mengapa, seringkali sulit bagi Taurus menahan diri tidak makan selama puasa.
What's On Fimela
powered by
2. LIBRA
Libra adalah tipe yang sering melirik jam untuk memastikan kapan sisa waktu hingga berbuka puasa datang. Ia menyukai makanan karena ia tahu makanan adalah teman baik yang tak pernah mengomentarinya dan bisa membuatnya merasa nyaman. Libra terutama menyukai kegiatan ngemil dan godaan terbesarnya selama puasa adalah menahan diri untuk tidak melirik camilan yang terpampang di meja makan.
3. PISCES
Pisces juga merupakan salah satu orang yang menggunakan makanan sebagai penenang diri dan sudah jelas ia punya daftar panjang apa saja yang menjadi comfort food baginya, apalagi makanan manis yang lembut di mulut atau minuman dingin yang menyegarkan. Pisces akan sulit membiasakan diri lepas dari makanan tersebut selama puasa Ramadan. Makanan hampir selalu bisa membuat suasana hatinya membaik.
4. LEO
Leo sebenarnya cukup pemilih soal makanan namun ia tak bisa berbohong ia bisa sangat menikmati waktu makan yang disajikan dengan berbagai pilihan menu yang menggugah selera. Puasa Ramadan menuntutnya untuk membuat perubahan dalam rutinitasnya minum kopi atau sarapan enak, dan itu cukup sulit diterima Leo. Ia harus mengalihkan perhatian sebaik mungkin agar tahan menjalani puasa.
5. ARIES
Aries bukan tipe penyabar yang luar biasa soal menahan lapar dan amarah selama Ramadan. Ia suka makan karena itu mampu menjaga suasana hatinya terkendali. Perut lapar secara otomatis membuatnya kehilangan kendali emosi, itulah mengapa Aries hampir kesulitan menahan diri menahan lapar selama puasa Ramadan. Ketika lapar, ia cenderung sewot atau susah diajak bicara dan kerjasama. Jadi bersabarlah menghadapi Aries saat ia puasa.
Itu dia sekian zodiak yang kemungkinan akan sulit menahan lapar selama puasa Ramadan. Kamukah salah satunya, Sahabat Fimela?
#ElevateWoman with Fimela