Fimela.com, Jakarta Memasuki bulan Ramadan, tentu salah satu masalah kulit yang dihadapi adalah kering dan kusam. Hal ini disebabkan akibat dehidrasi yang dialami akibat perubahan asupan cairan yang diterima tubuh, Ditambah lagi dengan pola tidur yang berubah, tentunya hal ini juga mempengaruhi kondisi kulit yang kita miliki.
Lalu, apa yang harus dilakukan untuk menjaga kulit tetap lembap, terhidrasi, dan juga cerah, bahkan bisa mencapai goals sebening kristal, selama bulan Ramadan? caranya tentu sangat mudah, kamu bisa percayakan dengan tiga produk unggulan dari SK-II.
1. Maksimalkan hidrasi dan jaga kecerahan kulit dengan Pitera
SK-II Pitera Essence (Rp.940.000) adalah produk unggulan favorit para perempuan di seluruh dunia yang bisa bantu menjaga kelembapan dan mencerahkan kulit. Hal ini berkat kandungan asam amino, vitamin, dan asam organik, untuk menjadikan kulit tampak sebening kristal.
Cara pakainya juga sangat mudah, teteskan essence di telapak tangan dan tepuk perlahan di kulit hingga leher setelah kamu mencuci muka. Dengan cara ini, maka kulit juga akan lebih siap menerima skincare selanjutnya.
2. Kunci kelembapan dengan SK-II R.N.A Power Radical New Age Cream
SK-II R.N.A Power Radical New Age Cream (Rp.1.710.000) penting untuk menjaga hidrasi dan kelembapan kulit. Apalagi di bulan puasa, kulit menjadi kering, dan kusam. Aplikasi krim ikonis ini mampu menjaga dan meningkatkan kelembapan kulit, hal ini berkat kandungan nutrisi di dalam formulanya yang didapat dari RNArchitect Complex, Pitera, dan Ekstrak Chlorella.
3. Optimalkan kecerahan kulit dengan SK-II GenOptics Aura Essence
SK-II GenOptics Aura Essence (Rp.2.370.000) mampu meminimalisir bintik hitam di kulit yang biasanya diakibatkan oleh kurangnya cairan dan paparan sinar UV berlebih. Hal ini juga bisa membantu mengatasi kulit kusam yang kerap dialami akibat radikal bebas dan faktor agresi lainnya. Dengan ekstrak prunus yang terkandung di dalam GenOptics Aura Essence, maka akan membantu mengurangi kerusakan pada kulit akibat sinar matahari dan juga kandungan Inositol di dalamnya akan meningkatkan kejernihan kulit, menjadikan kulit jadi tampak lebih bersinar.
#Elevate Women