Fimela.com, Jakarta Mempersiapkan Ramadan selalu terbukti menjadi salah satu tantangan utama dalam hidup. Saat mendekati Ramadan, kita selalu bertanya-tanya, apakah kita bisa melewatinya dan bagaimana mengatasinya pada beberapa hari pertama. Nah, untuk mempersiapkan tubuh akan tetap fit saat Ramadan tentunya ada beberapa hal yang perlu biasa dilakukan mulai dari sekarang. Berikut adalah beberapa tips untuk melatih tubuh kita berpuasa selama sebulan di bulan suci Ramadan.
Puasa Sunah
Sebelum Ramadan, ambil beberapa hari puasa sunah. Ini dapat sangat membantu karena akan memberikan gambaran nyata dan melatih tubuh untuk berpuasa. Ini juga dapat membantu dirimu menebus puasa yang terlewatkan pada bulan Ramadan sebelumnya.
Kunjungi Dokter
Jika Sahabat Fimela memiliki penyakit tertentu dan tidak yakin apakah aman untuk berpuasa, hubungi dokter untuk mengetahui apakah dirimu berada dalam kondisi kesehatan yang tepat untuk berpuasa.
Sarapan Pagi
Mulailah sahur, penting untuk tidak melewatkan sahur karena akan memberikan kekuatan yang dirimu butuhkan untuk menjalani beberapa jam pertama puasa. Mulailah sarapan pagi agar tubuhmu terbiasa dan terutama jika dirimu tidak pernah sarapan atau sahur saat berpuasa.
Membuat Daftar Menu Makan
Perencanaan makan sebelum Ramadan memberikan keuntungan yang lebih besar. Ini mempersiapkanmu untuk memiliki menu selama tujuh hari pertama dan yang terpenting, semua item makanan yang perlu dibeli.
Hindari Waktu Makan Camilan
Biasakan makan tiga kali dalam sehari. Hindari makan camilan di antaranya. Ini karena selama Ramadan dirimu hanya dibiasakan untuk dua kali makan (sahur dan buka puasa). Menghindari camilan akan sangat membantu karena akan mempersiapkanmu untuk menyesuaikan diri dengan dua waktu makanan tersebut.
Atur Jadwal Tidur
Jika dirimu sering tidur larut malam, usahakan untuk menyesuaikan tidur lebih awal agar bisa bangun untuk sahur. Perhatikan bahwa Ramadan tidak berarti dirimu tidak harus bekerja, jadi aturlah dirimu sendiri, dengan mempertimbangkan semua aspek kehidupan sehari-hari.
Hindari Asupan Kopi
Jika dirimu penggemar berat kopi, coba minimalkan atau hentikan sama sekali. Dirimu bisa mulai dengan memotong jumlah cangkir yang diminum per hari. Batasi hanya satu cangkir lalu mulailah minum air putih atau minuman tanpa kandungan kafein. Asupan kopi yang berlebihan bisa membuatmu sakit kepala yang dapat mengganggu jalannya puasa.
Melatih tubuh untuk berpuasa sejak dini dapat membantumu terbiasa dengan puasa panjang selam sebulan lamanya dibulan suci pebuh berkah ini. Tetaplah untuk memperhatikan gizi yang seimbang dalam seporsi makanan. Pilihlah jenis makanan yang dapat membuatmu kenyang lebih lama.
Cek Video di Bawah Ini
#ElevateWomen