Jengkol dan Petai Jadi Makanan Favorite Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil

Rizky Mulyani diperbarui 01 Apr 2021, 11:00 WIB
Ririn dan Ibnu Jamil ternyata memiliki jenis makanan favorit yang sama. Bukan khas Internasional, melainkan makanan dari Indonesia yang banyak tidak disukai orang lain karena memiliki bau yang menyengat. Yakni jengkol dan petai. (Instagram/ririnekawati)
Melansir KapanLagi.com, Ririn yang ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, menceritakan tentang makanan yang disukainya bersama sang suami. Selain jengkol dan petai, keduanya juga suka mengonsumsi makanan yang pedas. (Instagram/ririnekawati)
"Kita itu sama sukanya jengkol, petai, yang wangi-wangi, hahaha, ini serius, terus yang pedes-pedes. Pokoknya sama deh, dia suka pedes asin sama asam," ujar Ririn Ekawati, Rabu (31/3/2021). (Instagram/ririnekawati)
Meskipun baru dua bulan menikah, namun Ririn sudah mengetahui jenis makanan yang disukai suaminya. Jadi setiap harinya ia memasak untuk sang suami dan pastinya dibantu oleh asisten rumah tangganya. (Instagram/ririnekawati)
"Jadi aku udah mulai tahu sekarang walaupun baru dua bulan nikah karena aku yang selalu masak di rumah jadi dibantu sama mbak, tapi aku tahu dia sukanya apa," sambung Ririn. (Instagram/ririnekawati)
Sebelumnya, Ririn Ekawati tidak pernah memasak sayur asam, namun saat menikah dengan Ibnu Jamil jadi sering dilakukannya karena menjadi salah satu makanan yang disenanginya juga. Namun urusan sambal, Ririn sendiri yang harus turun tangan membuatnya. (Instagram/ririnekawati)
"Semur jengkol, terus sayur asem, tadinya aku nggak pernah lho bikin sayur asam, pas sama dia (Ibnu Jamil). Sebenernya di rumah pernah, tapi mbak yang bikin. Kali ini aku udah bisa ternyata bikin sayur asem. Kalo nyambel harus aku yang bikin," kata Ririn Ekawati. (Instagram/ririnekawati)