Lipstik Glossy Lokal Kini Mampu Membantu Atasi Masalah Bibir Hitam

Vinsensia Dianawanti diperbarui 01 Apr 2021, 09:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Masalah bibir hitam kerap dialami oleh perempuan Indonesia. Paparan sinar matahari hingga gaya hidup yang kurang sehat menjadi faktor warna bibir yang berubah menjadi kehitaman.

Tampilan bibir hitam ini tidak hanya membuat perempuan menjadi kurang percaya diri, melainkan juga membuat perempuan sulit menentukan tampilan makeup seperti apa yang tepat.

Di 2021 cukup ramai dengan kehadiran lipstik glossy yang lebih dari sekedar memberikan tampilan basah pada bibir. Deretan lipstik glossy ini juga membawa manfaat yang baik untuk mengatasi masalah bibir hitam.

Salah satunya Glow Factor yang melansir produk Lip Glossy terbarunya. Diformulasikan secara khusus, Glow Factor Lip Glossy membantu mengatasi permasalahan bibir pada umumnya. Mulai dari bibir hitam, bibir kering, hingga tampilan bibir yang kurang bervolume.

 

2 dari 4 halaman

Membantu mengatasi bibir hitam

Sedang berkembang tren serum bibir dalam bentuk lip gloss yang membantu mengatasi masalah bibir hitam (Foto: Glow Factor)

Dengan tekstur yang kental, Glow Factor Lip Glossy akan membantu menutrisi kulit bibir dan membuatnya nampak lebih kenyal. Serta memberi kesan glow alami pada bibir.

Glow Factor Lip Glossy memiliki klaim bahwa produknya ini dapat memperlihatkan manfaatnya dalam satu kali oles. Sehingga Lip Glossy ini bisa menjadi solusi praktis bagi kamu yang memiliki bibir hitam akibat penggunaan produk bibir yang salah, bibir kering, dan pecah-pecah.

 

3 dari 4 halaman

Serum bibir

Sedang berkembang tren serum bibir dalam bentuk lip gloss yang membantu mengatasi masalah bibir hitam (Foto: Glow Factor)

"Sebenarnya ini bukan liptint tapi lebih ke magic serum bibir. Inspirasinya lebih ke kosmetik Korea benar orang mau punya bibir natural tapi tidak merah seperti liptint, tapi ini kelebihannya bisa sekaligus menutrisi bibir," ungkap Koko Kriuk selaku pemilik dari Glow Factor.

Dibanderol dengan harga Rp79ribu, Glow Factor Lip Glossy kini sudah terdaftar BPOM. Koko menilai penting bagi sebuah produk kecantikan untuk terdaftar di BPOM. Sehingga terjamin keamanannya untuk digunakan konsumen Indonesia.

4 dari 4 halaman

Simak video berikut ini

#Elevate Women