Fimela.com, Jakarta Bulan suci Ramadan tahun ini masih dilaksanakan di tengah Covid-19, namun tidak ada salahnya memiliki fashion item terbaru untuk Ramadan atau lebaran.
Terkenal dengan scrafnya, Buttonscarves yang telah berdiri selama 5 tahun kini meluncurkan kategori produk baru, yaitu sweatshirt, sandal, dan tas yang bisa menjadi rekomendasi outfit ketika Ramadan.
“Kami berharap bahwa Buttonscarves dapat terus tumbuh menjadi lifestyle brand yang selalu hadir menjawab kebutuhan akan gaya berpakaian perempuan khusunya di bidang modest wear from head to toe.” ujar Linda Anggrea selaku Creative Director dari Buttonscarves.
Walau di rumah saja, sweatshirt bisa menjadi rekomendasi ketika menghadiri acara seperti buka bareng virtual, ngaji virtual, hingga bersilahturahmi secara virtual. Audrey Sweatshirt yang memiliki warna cerah seperti pink, biru, dan abu-abu ini bisa dipadukan dengan hijab segi empat atau pashmina bermotif hingga polos.
Warna-warna tersebut dapat membuat wajah terlihat lebih cerah ketika melakukan Ramadan virtual. Audrey Sweatshirt dibandrol Rp 725.000,-.
Sebagai pelengkap penampilan, sahabat Fimela dapat menggunakan Kefi sandal dengan desain yang simple dan pretty pastels. Dengan warna pilihan seperti ungu, biru, hijau mint, kuning, peach dan beige. Sandal yang tersedia dari ukuran 36 sampai 42 ini bisa didapatkan dengan harga Rp1.275.000,-.
Nah lebaran identik dengan memberikan THR untuk anak-anak atau saudara yang belum menikah, Zoey Bag yang tersedia dalam 6 warna bisa menjadi tempat menyimpan amplop THR yang stylish lho. Sahabat Fimela bisa mendapatkan Zoey Bag dengan harga Rp975.000,-.
“Kategori baru Kefi Sandal dan juga koleksi baru lainnya akan diluncurkan pada 31 Maret 2021 secara serentak di toko offline dan juga online Buttonscarves,” papar Linda.
What's On Fimela
powered by
Lima Tahun Berkarya
Selama lima tahun berkarya, Buttonscarves menorehkan sejumlah prestasi yang patut dirayakan. Milestone moments ini dimulai pada awal berdiri tahun 2016, Buttonscarves hadir dengan koleksi yang menggunakan motif dan warna water color, sebuah gaya ikonik yang membuat banyak BS Lady jatuh hati, menjadikan permintaan akan koleksi-koleksi baru Buttonscarves terus meningkat.
Atas pencapaian tersebut, Buttonscarves kemudian mendapat penghargaan The Best Valueable Brand in 2019 dari Hijup, dan The Best Brand in Modest Fashion Category 2021 dari Zalora IndonesiaGerai toko fisik pertama Buttonscarves resmi dibuka pada tahun 2018 berlokasi di fx Sudirman, Jakarta.
Kesuksesan dalam pembukaan toko tersebut membawa Buttonscarves menampilkan koleksi eksklusif bertemakan persahabatan dengan nama Les Amities di Jakarta Fashion Week di tahun 2019. Kurang dari satu tahun setelah membuka gerai pertama di Jakarta, Buttonscarves melebarkan sayap ke kota-kota lain, yaitu Banda Aceh, Padang, Pekanbaru, Bandar Lampung, Jambi, Palembang, Bandung dan Surabaya.
Ekspansi ini juga tidak berhenti karena pada tahun 2020, Buttonscarves membuka toko pertamanya di Kuala Lumpur, Malaysia. Tahun ini pun menargetkan pembukaan butik di pulau Kalimantan, Bali & NTT dan juga Sulawesi. Sampai tahun 2021, Buttonscarves secara total telah berhasil memiliki 24 gerai toko di Indonesia, 2 gerai toko di Malaysia, 5 gerai toko untuk Benang Jarum dan 1 gerai toko untuk Benang Jarum Couture. Tidak hanya itu, masih banyak lagi produk-produk khusus yang akan diluncurkan di tahun ini.
2020 juga menjadi tahun yang berkesan untuk Buttonscarves karena peluncuran sebuah sister brand bernama Benang Jarum. Benang Jarum hadir tidak hanya untuk menjawab permintaan BS Lady akan produk Buttonscarves from head to toe, tapi juga untuk memenuhi kebutuhan para pecinta modest fashion yang menginginkan busana bergaya casual dan tetap stylish. Menyasar segmentasi yang lebih premium (A to A+) dengan pilihan gaya yang lebih formal menggunakan premium materials, Benang Jarum Couture hadir untuk menjadi solusi market premium luxury.
Setelah merayakan 5 tahun berkarya di Industri Mode Indonesia, Buttonscarves pun ingin menggapai pencapaian baru. “Harapan kami untuk selalu dapat berinovasi dan terus berkarya sehingga menghasilkan variasi produk yang mengutamakan kualitas, digemari, dan menjadi trendsetter di kalangan pengguna modest fashion.” tutup Linda Anggrea.
#elevate women