Resep Roti Kacang Kering Almond Tanpa Mixer

Febi Anindya Kirana diperbarui 22 Sep 2021, 14:58 WIB

Fimela.com, Jakarta Ada banyak sekali resep kue kering atau roti kering yang bisa dicoba di rumah, salah satunya adalah varian roti kering kacang. Ingin membuat roti kacang sendiri di rumah tapi tak mau terlalu ribet? Coba buat dengan varian kacang almond. Bahan dan cara membuatnya tidak susah. Ikuti resepnya berikut ini.

 

Baca juga:

 

Bahan:

  • 200 gr tepung terigu protein rendah
  • 100 gr selai kacang
  • 80 gr gula halus
  • 60 ml minyak goreng
  • 30 gr bubuk kacang almond
  • 30 mg margarin
  • 20 gr mentega
  • 1 sdm susu bubuk

Bahan olesan dan topping:

  • 1 butir kuning telur untuk olesan
  • almond slice untuk topping
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara Membuat:

ilustrasi roti kacang kering/copyright by dwi putra stock (Shutterstock)
  1. Masukkan semua bahan kue kacang ke dalam wadah. Aduk rata menggunakan spatula hingga tercampur merata. Jangan terlalu lama mengaduknya.
  2. Siapkan loyang dan alasi kertas baking. Panaskan oven.
  3. Ambil sejumput adonan dan bentuk dengan cetakan atau dibentuk sesuai selera. Tata adonan di loyang dan beri jarak antara satu adonan dengan adonan yang lainnya.
  4. Oles dengan kuning telur dan beri topping almond.
  5. Panggang kue selama kurang lebih 25 menit dengan suhu 150 derajat Celcius.

Jika sudah matang, biarkan agak dingin dan keluarkan dari oven. Roti kacang kering almond siap dinikmati.

 

Baca juga:

 

 

Baca juga:

 

#ElevateWoman with Fimela