Harga Terjangkau, Ini 4 Menu Makanan Sehat dengan Gizi Seimbang

Karla Farhana diperbarui 26 Mar 2021, 07:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Masa pandemi yang belum berakhir ini membuat semua orang berusaha untuk menjadi lebih sehat lagi dengan menerapkan gaya hidup sehat. Untuk mendukung masyarakat, Boga Group menghadirkan kampanye Maret Sehat yang duluncurkan pada 15 Maret 2021. 

Untuk mempertegas tujuan kampanye tersebut, Boga Group menghadirkan promo ShopeePay Mantul Sale yang berlangsung pada 25-27 Maret 2021. 

Kampanye Maret Sehat ini menawarkan berbagai promo menarik berupa potongan harga secara khsuus bagi tenaga medis di semua gerai, yaitu di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. 

Dalam rangka mempertegas kampanye ini pula, Boga Group telah menyiapkan beberapa menu makanan bergizi seimbang yang bisa kamu nikmati di outlet Boga Group. Apa saja? 

Smoky Salmon Salad dari Bakerzin

Bakerzin menghadirkan Smoky Salmon Salad. Sayuran segar, dengan salmon asap yang menggugah selera, dipadu dengan dressing salad yang lezat. Membuat makanan sehat kamu lebih menyenangkan!

Vegetables Menu dari Paradise Dynasty dan Paradise Inn

Rayakan momen berharga bersama keluarga dengan konsep casual dining di Paradise Dynasty dan Paradise Inn. Nikmati berbagai pilihan menu sayuran yang sehat dan bergizi yang siap jadikan momen makan keluarga mengesankan di Paradise Dynasty dan Paradise Inn outlet.

 

2 dari 2 halaman

Beef Pepper Rice dari Pepper Lunch

Beef Pepper Rice dari Pepper Lunch

Perpaduan nasi putih hangat disajikan dengan daging sapi dan jagung di atas hot plate. Konsep Do-It-Yourself memungkinkan kamu memasak sendiri Beef Pepper Rice sesuai selera. Tambahkan tauge, buncis, jagung, telur dan kreasikan menu favorit kamu sendiri. Selain daging sapi, kamu juga bisa memilih sumber protein lain seperti daging salmon dan ayam. Tidak hanya itu, jika bosan dengan nasi ada juga pilihan Teppan Pasta yang menggiurkan.

Beef Katsu Cheese Set dari Kimukatsu

Restoran penyedia makanan Jepang berupa katsu dengan menu yang berbeda dari restoran lainnya. Menu katsu di Kimukatsu memiliki daging yang berlapis, membuat tekstur daging menjadi lembut di bagian dalam dan renyah di luar. Beef Katsu Cheese yang memiliki daging berlapis dengan keju yang meleleh di dalamnya merupakan menu yang menjadi favorit penikmat kuliner. 

Jangan khawatir, Sahabat Fimela bisa menikmati berbagai makanan di atas dengan nyaman dan aman. Pasalnya, Boga Group menerapkan protokol kesehatan yang ketat pada setiap gerai. 

Mulai dari pengukuran suhu tubuh sebelum masuk, pengaturan jarak duduk, contactless order, pembersihan meja makan dan tempat duduk dengan desinfektan, serta contactless payment menggunakan ShopeePay. 

Nah, kamu mau pilih menu yang mana? 

#elevate women