Jangan Terpancing Emosi, Begini Tips Mengatasi Suami yang Tidak Peka

Baiq Nurul Nahdiat diperbarui 22 Mar 2021, 15:35 WIB

Fimela.com, Jakarta Pernikahan bergantung pada rasa saling menghormati dan kerja sama. Ketika memiliki suami yang tidak peka terhadap perasaan, pikiran, dan tujuanmu, itu dapat menyebabkan konflik dan kebencian.

Mempelajari cara mengatasi perilaku tidak sensitif dengan mengidentifikasi pola, mengungkap akar masalah, dan berupaya untuk berkomunikasi dengan lebih baik, dapat membantumu dan suami berupaya meningkatkan pernikahan dan memenuhi kebutuhan emosional satu sama lain.

Berikut adalah beberapa tips untuk mengatasi suami yang kurang peka terhadap perasaanmu. Langsung saja simak ulasan berikut ini.

Identifikasi Penyebabnya

Identifikasi alasan di balik perilaku tidak sensitif suami dengan menanyakan secara langsung mengapa dia tidak lebih menghormati perasaanmu. Dirimu mungkin menemukan bahwa tindakannya adalah cara lain untuk menunjukkan kasih sayangnya.

Mengungkap Maksud Perilakunya

Seorang suami yang mengkritik pencapaianmu, mengesampingkan impian dan tujuanmu atau membuat komentar yang tidak sensitif mungkin memiliki kebencian atau kemarahan yang menumpuk dari masalah lain.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Lakukan Konseling

Ilustrasi/copyrightshutterstock/P Stock

Buatlah janji untuk konseling pernikahan agar dirimu dan suami dapat menyelidiki penyebab perilaku tersebut bersama. Seorang konselor atau terapis profesional dapat menawarkan saran dan strategi untuk membantu menetapkan batasan dalam cara pasangan berkomunikasi yang baik.

Bersikap Tegas

Hadapilah pasangan dengan komentar setiap ada perilaku yang dianggap tidak sensitif. Pertahankan perasaanmu dan komunikasikan bahwa komentar dan tindakan tidak sensitifnya tidak sopan dan menyakitkan. Gunakan bahasa langsung seperti "Saat kamu mengabaikan perasaan saya, saya merasa tidak dihargai" atau "Saya merasa tidak berharga saat kamu berbicara dengan nada seperti itu.”

Tetapkan Batasan Perilaku

Mintalah pada suami untuk membantumu menyusun daftar perilaku dan komentar yang kalian berdua anggap menyinggung untuk menghindari perasaan sakit hati dan kebencian terhadap satu sama lain.

3 dari 3 halaman

Komunikasikan dengan Baik

Ilustrasi/copyrightshutterstock/Makistock

Berkomunikasilah dengan tenang saat menyuarakan keberatanmu terhadap tindakan tidak sensitif, Usahakanlah dalam memberikan masukan atau menyelsaikan masalah dengan menhindari nada tajam atau kasar untuk mencegah suami mengambil sikap defensif.

Pahami Bahwa Dirimu Tidak Dapat Mengubah Perilakunya

Hindari mencoba mengubah siapa dia, terutama jika dia tidak mau mengubah perilakunya. Rekomendasikan sumber lainnya, seperti buku tentang kepribadian atau strategi komunikasi untuk meningkatkan pernikahan. Sehingga kalian berdua dapat bekerja menuju harmoni dan saling menghormati.

Demikianlah ulasan mengenai beberapa tips mengatasi suami yang kurang peka. Semoga bermanfaat.

#ElevateWomen