Fimela.com, Jakarta Kulit dengan masalah jerawat yang membandel memang mengganggu penampilan. Terkadang untuk mengakalinya, concealer digunakan untuk menutupi area kulit yang sedang memiliki jerawat.
Meski dapat menyamarkan noda kemerahan dari jerawat secara sementara, hal ini justru bisa memperparah kondisi kulitmu. Bahkan membuatnya semakin meradang.
Menghindari penggunaan makeup saat sedang berjerawat memang keputusan yang baik, namun bisa membuat penampilan jadi kurang maksimal.
Untuk mengatasinya Dr. Harshna Bijlani, selaku pakar kulit berbasis di Mumbai, membagikan tips aman menggunakan makeup meski saat kulit sedang berjerawat. Berikut langkah-langkahnya yang bisa kamu coba.
1. Mulailah dengan wajah bersih
Baik saat sedang berjerawat ataupun tidak, wajah yang bersih dari kotoran merupakan langkah penting sebelum menggunakan makeup. Pasalnya, mengenakan riasan pada wajah yang lengket atau penuh dengan kotoran hanya akan memperburuk kesehatan kulitmu.
"Pastikan kamu selalu membersihkan wajah sebelum merias wajah. Pilih pembersih yang menyeimbangkan minyak dan anti jerawat dengan bahan seperti salicylic acid, tea tree oil, atau charcoal," ujar Bijlani kepada Vogue.
2. Gunakan acne patch
Idealnya, menggunakan makeup saat jerawat sedang aktif dan meradang merupakan hal yang tak boleh dilakukan. Sebab menurut Bijlani, hal ini bisa memperparah kondisi jerawat dan membuatnya semakin lama disembuhkan.
Namun, ada satu langkah efektif untuk mengatasi hal tersebut, yakni dengan menggunakan acne patch. "Cobalah menggunakan acne patch atau penutup jerawat sebelum menggunakan makeup agar makeup tersebut tidak mengganggu jerawatmu," katanya.
Salah satu acne patch yang direkomendasikannya adalah DermaAngel. Dia mengungkapkan, tambalan jerawat ini tidak terdeteksi dan lebih ramah pada makeup. "Akan tetapi, pastikan untuk menepuk concealer di atas tambalan tersebut dan haluskan di tepinya untuk hasil yang mulus," tambahnya.
3. Pastikan kuas makeup dan spons bersih
Kulit yang berurusan dengan masalah jerawat lebih rentan dan sensitif terhadap infeksi bakteri yang dapat dengan mudah ditularkan lewat produk. Salah satunya seperti kuas dan spons yang digunakan.
“Pastikan semua kuas dan spons benar-benar bersih. Sebab, kuas dan spons bekas yang kotor merupakan tempat berkembang biaknya bakteri. Mereka mengiritasi jerawat aktif Anda dan bahkan menyebabkan jerawat di area yang tidak ada," tutur Bijlani.
Selain alat makeup, Bijlani mengungkapkan produk makeup yang digunakan juga rentan terpapar infeksi bakteri yang bisa membahayakan kulit. Untuk dapat membersihkannya, ia menyarankan menggunakan produk pembersih semprot untuk meningkatkan kebersihan.
4. Gunakan makeup yang khusus dibuat untuk kulit berjerawat
Jika kamu memiliki kulit berminyak atau rentan berjerawat, maka produk makeup yang digunakan juga tak boleh sembarangan. Beberapa produk khusus yang telah dibuat khusus untuk kulit berjerawat bisa kamu pertimbangkan.
Produk-produk tersebut mengandung sejumlah bahan aktif yang bisa sekaligus merawat masalah jerawat di kulitmu.
"Jerawat juga meningkatkan sensitivitas kulit sehingga lebih rentan terhadap iritasi dan kerusakan oleh faktor eksternal. Pastikan kamu memilih produk yang bebas minyak, nonkomedogenik, dan tidak menghalangi pori," jelasnya.
Selain itu, pilihlah foundation yang tidak terlalu melembapkan, ringan di kulit, serta tidak beraroma. Ini sangat membantu untuk mencegah kerusakan kulit lebih lanjut.
5. Menggunakan produk makeup dengan kandungan mineral
Makeup dengan kandungan mineral merupakan jenis terbaik untuk kulit yang rentan dengan masalah jerawat maupun sensitif.
"Ini memiliki lebih sedikit bahan kimia aktif dan cenderung lebih lembut di kulitmu," kata Bijlani.
Biasanya produk dengan kandungan mineral tersebut tertera di label kemasan. Sehingga memudahkanmu untuk memilih produk makeup sesuai yang diinginkan.
Selain produk makeup berbahan dasar mineral, makeup berbasis perawatan kulit juga cukup membantu kulit terbebas dari masalah jerawat.
"Cobalah produk makeup berbasis perawatan kulit seperti primer dengan bahan menghidrasi dan foundation dengan SPF, selain membantu menyamarkan ini juga bisa sekaligus merawat kulitmu." tutup dia.
Penulis: Hilda Irach