Karena ketatnya pemakaman Rina Gunawan yang sesuai dengan protokol kesehatan, para selebriti tidak bisa memberikan penghormatan terakhirnya. Setelah beberapa hari kemudian, mereka menyempatkan nyekar ke makam almarhumah Rina Gunawan. (Instagram/deswitamaharani80)
Karena kondisi yang tidak biasa karena pandemi, beberapa selebriti, Melly Goeslaw, Ferry Maryadi, Deswita Maharani, Hedi Yunus dan Anto Hoed baru bisa mendoakan almarhum Rina Gunawan di pemakaman Tanah Kusir Jakarta Selatan. (Instagram/deswitamaharani80)
"Waktu pemakaman kita juga nggak sempat untuk ke makam karenakan ada prokes ya, jadi kita berdoa dari rumah dan tadi pagi baru berkesempatan ketemu mamahnya teh Rina dan siang ini berkesempatan ke makamnya," kata Ferry Maryadi Senin (8/3) dikutip dari Kapanlagi. (dok. Kapanlagi Irfan Kafril)
Deswita melihat, almarhumah Rina Gunawan merupakan sosok sahabat yang baik dan asyik. Bahkan, Deswita mengaku setiap bulan Ramadhan selalu merepotkan almarhum. (Instagram/melly_goeslaw)
"Jadi teh Rina itu bisa dibilang pembawa keceriaan ketika kita lagi kecapean, ketika ada perundingan apa, ketika pusing mikirin sesuatu, teh Rina datang dan bisa mencairkan suasana, ketika mentok ide, ada Rina bisa keluar solusinya," kata Ferry Maryadi. (dok. Kapanlagi Irfan Kafril)
Hal yang sama juga diungkapkan penyanyi Hedy Yunus. Ia mengingat bahwa perempuan yang melejit dari presenter Campur Campur tersebut selalu memberikan keceriaan bagi dirinya. (Instagram/hedi_yunus)
Sebelumnya para sahabat Rina Gunawan ini paginya menyempatkan menemui mamahnya Rina Gunawan dan suaminnya. Siangnya langsung nyekar untuk mendoakan lansgung di atas makamnya. (Instagram/melly_goeslaw)