Rayakan Hari Perempuan Sedunia dengan Alat Pengencang Wajah Agar Lebih Awet Muda dalam 1 Menit

Anisha Saktian Putri diperbarui 10 Mar 2021, 19:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Tepat pada 8 Maret 2021, Hari Perempuan Sedunia atau International Women’s Day. Di hari tersebut merupakan kesempatan untuk merayakan pencapaian perempuan hingga kesetaraan gender.

Foreo sebagai perusahaan skin-tech Swedia pun ikut merayakan Hari Perempuan Sedunia dengan mengusung tema “Power To Be Beautiful”. Tema tersebut bertujuan mengajak perempuan di seluruh dunia, termasuk Indonesia untuk membagikan banyak kekuatan, cinta, dan saling mendukung terhadap sesama. Bahwa semua perempuan itu unik, dan itulahkekuatan kecantikan mereka.

Oleh karena itu penting untuk setiap perempuan tahu kekuatan diri, ketika seseorang merasa baik di dalam maka merekaakan terlihat baik juga dari luar. Apa yang dipancarkan dari kulit kita bisa merefleksikan kekuatan yang kita miliki di dalam.

Audrey Chan selaku Assistant Marketing Manager Foreo International Pte Ltd mengatakan melakukan self-care atau perawatan diri di rumah adalah hal yang membuat diri kita makinpercaya diri.

"Foreo percaya perawatan diri adalah investasi yang semua orang harus miliki. Dengan menyediakan produk alat kecantikan, Foreo berharap dapat menginspirasi perempuan seluruh Indonesia dalam kepercayaan diri agar bisa memancarkan versi terbaiknya," ujar Audrey dalam siaran pers yang diterima Fimela.com.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Rayakan Hari Perempuan dengan pengencang wajah terbaru

Foreo Bear Mini Pink/dok. Foreo

Audrey juga menyampaikan, dengan merayakan Hari Perempuan Internasional, tampil percaya diri dengan alat pengencangwajah dari FOREO yaitu BEAR™ dan BEAR™ mini.

Kombinasi microcurrent dan T-sonic™ pulsations dari kedua alat ini dapat mengencangkan wajah agar terlihat lebih muda danberkontur dalam semenit. Teknologi microcurrent dapat mengencangkan kulit wajah, dan sedangkan T-sonic™ pulsations merelaksasikan titik-titik otot wajah yang tegang.

BEAR™ memiliki tegangan microcurrent yang lebih kuat dibandingkan yang mini, cocok untuk bagian seluruh wajah dan V-shaping. Sedangkan BEAR™ mini menargetkan area seperti bawah mata,alis, dan juga garis senyum.

"FOREO merekomendasikan penggunaan BEAR™ dengan serumyang diformulasikan khusus. Serum ini secara efektif danaman mentransfer arus mikro dari alat perangkat langsung ke kulit wajah. Serta membantu dalam mendapatkan hasil maksimal dari perawatan microcurrent untuk memperlembut tekstur wajah dan meningkatkan kecerahan," papar Audrey.

 

#elevate women