Kunci Sukses Ferry Ardiansyah jadi Produser Musik

Rivan Yuristiawan diperbarui 03 Mar 2021, 13:55 WIB

Fimela.com, Jakarta Aktor Ferry Ardiansyah semakin mantap menapaki karier di belakang layar. Menjadi seorang produser musik, pria yang populer sebagai pesinetron itu memiliki kunci sukses tersendiri di bidang yang kini digeluti.

Melalui label musik Dumeca Records, Ferry mengaku memiliki treatment tersendiri untuk mengorbitkan talenta-talenta baru di industri musik Indonesia. Terbukti, Aldiv, salah satu solois yang ada dibawah naungannya mendapat respon positif dari masyarakat.

"(Lagunya) Diproduksi secara serius dari hati, dipromosikan secara blusukan dan gerilya berbekal semangat nothing to lose karena if we never tried it, then we will never know when we're successful,” kata Ferry Ardiansyah selaku leader label Dumeca Records.

2 dari 4 halaman

Debutkan Aldiv

Aldiv

Memang, beberapa waktu lalu Dumeca Records merilis single perdana Aldiv yang berjudul Tinggalkan Rasa. Bermodal musik ballad, Aldiv sukses merebut perhatian pendengar musik di tanah air.

Hal itu terbukti dari respon positif di ranah sosial media dimana tak lama setelah dirilis, lagu Tinggalkan Rasa dicover banyak orang dengan bermacam gaya bernyanyi dan genre musik.

3 dari 4 halaman

Libatkan Badai

Ferry Ardiansyah - Aldiv - Badai Kerispatih

Dan, tak ingin terlena akan hal tersebut, Dumeca Records pun lantas memberi asupan baru untuk para penikmat musik dengan single kedua Aldiv yang berjudul Tuhan Kirimkan Hatimu yang diciptakan oleh Badai eks Kerispatih. Dengan cerita tentang kekaguman seseorang akan ketulusan cinta dari pasangannya, Aldiv mengaku amat puas dengan aransemen digarap secara akustik berbalut petikan gitar akustik dan alunan piano tersebut.

"Perasaanku sangat senang sekali saat menggarap lagu Tuhan Kirimkan Hatimu ini. Karena lagu ini ciptaan Mas Badai yang lagu-lagunya sudah aku nyanyikan dari kecil. Lirik yang berbicara dan nada yang easy listening membuat aku takjub dengan karya Mas Badai," ungkap Aldiv.

4 dari 4 halaman

Simak video rekomendasi berikut ini: