Fimela.com, Jakarta Ingin memuat hidangan apa hari ini, Sahabat Fimela? Jika masih bingung, rekomendasi menu dari FIMELA berikut bisa jadi inspirasi membuat menu makan yang enak dan lezat. Karena rekomendasi hari ini ada Nasi Bakepor, Sate Lilit Tempe dan Lele Goreng Kremes. Simak semua resepnya berikut ini.
Menu Sarapan: Nasi Bakepor
Bahan:
- 200 gr beras putih, cuci bersih
- 2 sdm minyak sayur
- 2 lembar daun salam
- 1 lembar daun pandan, ikat simpul
- 1 sdt garam
- air secukupnya
Bumbu:
- 3 ikan asin jambal, goreng dan suwir-suwir
- 5 buah cabai rawit, kerat-kerat
- 15 lembar daun kemangi
- 1 sdm air jeruk nipis
Sambal raja:
- 1 buah terong
- 3 siug bawang merah, iris tipis
- 5 batang kacang panjang, potong-potong
- 5 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- terasi, garam dan gula secukupnya
Cara memasak:
- Masukkan beras, minyak, garam, daun salam dan daun pandan ke dalam panci menanak nasi. Masak hingga setengah matang.
- Aduk-aduk nasi, masukkan ikan asin suwir, kemangi dan air jeruk. Masak lagi hingga nasi tanak. Angkat dan aduk rata agar tidak terlalu basah.
- Goreng terong, kacang panjang dan bawang merah. Sisihkan. Haluskan cabai dan terasi, tumis hingga harum, masukkan terong, dan bawang merah. Aduk rata dengan sambal.
Menu Makan Siang: Sate Lilit Tempe
Sate lilit biasanya menggunakan daging ayam atau tuna. Namun kali ini FIMELA akan berbagi resep membuat sate lilit dengan bahan dasar tempe. Berikut bahan dan cara membuatnya
Bahan:
- 1 balok tempe ukuran sedang
- 1 butir telur
- 4 batang serai
- 1 sdm minyak
Bumbu Halus:
- 1/2 sdt lada bubuk
- Garam secukupnya
- 1 bungkus bumbu kaldu ayam
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah besar
- 1 ruas kencur
Cara Membuat:
- Rumis semua bumbu halus hingga mengeluarkan aroma wangi. Jika dirasa sudah masak, matikan kompor.
- Lumatkan tempe bersamaan dengan bumbu halus yang sudah di tumis. Aduk hingga rata, kemudian cicipi.
- Tambahkan 1 butir telur ke dalam adonan. Aduk kembali hingga rata.
- Bagilah adonan menjadi 4 bagian.
- Lilitkan adonan ke batang serai satu per satu.
- Panggang sate di atas teflon dengan api sedang, hingga berubah warna kecolkatan.
- Sate lilit tempe siap di hidangkan.
Menu Makan Malam: Lele Goreng Kremes
Suka menikmati lalapan lele? Lele goreng kremes pastinya jadi salah satu menu yang paling favorit. Untuk membuatnya pun ternyata tidak terlalu sulit. Berikut resep yang bisa dicoba.
Bahan-Bahan
- 5 ekor ikan lele
- 1/2 buah jeruk nipis, ambil air perasannya
- 3 siung bawang putih
- 1 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- 1 sdt kunyit bubuk
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt garam
Bahan untuk Kremesan
- 400 ml air
- 125 gram tepung tapioka
- 1/2 sdm tepung beras
- 1 kuning telur
- 1/4 sdt baking powder
- 1 sdt kaldu bubuk
Cara Membuat
- Ikan lele yang sudah dicuci bersih dan dibuang kotorannya, dilumuri air jeruk nipis. Diamkan selama 30 menit.
- Haluskan bawang putih, kemiri, jahe, ketumbar, dan kunyit bubuk. Lumuri ikan dengan bumbu halus, diamkan selama 15 menit.
- Untuk bahan kremesan, campurkan tepung tapioka, tepung beras, kaldu bubuk, dan baking powder. Tambahkan kuning telur, tuang air sedikit demi sedikti sambil dikocok hingga tak bergerindil.
- Panaskan minyak yang cukup banyak. Goreng lele setengah matang.
- Ambil 1 centong sayur adonan kremes. Tuangkan di saringan setinggi sekitar 25 cm di atas wajan. Diamkan beberapa saat, lalu gulung lele di kremesan. Goreng lele hingga matang.
- Angkat dan tiriskan.
Selamat memasak dan semoga suka!
Cek Video di Bawah Ini
#ElevateWomen