Fimela.com, Jakarta Teka-teki nasib member Got7 perlahan mulai terjawab. Setelah Jinyoung yang resmi gabung di BH Entertainment, kini kabar baru datang dari Yugyeom.
Sang maknae Got7 itu diumumkan bergabung dengan label milik Jay Park, AOMG Entertainment. Agensi tersebut diketahui banyak menaungi para musisi terutama dari genre hip hop.
Yugyeom resmi pindah dari JYP Entertainment yang telah menjadi saksi perjuanngannya selama 10 tahun. Berikut beberapa hal di balik keputusan Yugyeom bergabung ke AOMG Entertainment.
What's On Fimela
powered by
Pernyataan AOMG
Sejak Januari lalu, Yugyeom memang sempat dirumorkan pindah agensi, dan AOMG santer disebut sebagai tujuannya. Pengumuman resmi pun akhirnya disampaikan pada hari ini, Jumat 19 Februari 2021.
"Kami mengumumkan bahwa Yugyeom telah menyepakati kontrak dengan AOMG. Kami harap kalian selalu mendukung kegiatan musik Yugyeom bersama AOMG,” tulis keterangan resmi AOMG dilansir dari Soompi (19/2/2021).
Gerak Cepat
Di hari yang sama, AOMG langsung memberikan sebuah video untuk memanjakan penggemar. Yugyeom tampil dalam video dance menarikan lagu Franchise yang dipopulerkan Travis Scott bersama Young Thug dan M.I.A.
Sikap gerak cepat label Jay Park ini pun berhasil mencuri perhatian penggemar. Mereka juga berharap karier Yugyeom bisa makin cemerlang dengan bergabung di sana.
Unjuk Chemistry
Sementara itu Jay Park sendiri sangat gembira menyambut Yugyeom bergabung di labelnya. Bisa dibilang mereka merupakan 'saudara', karena pernah berlatih dan berkarier di agensi yang sama.
Mereka pun menunjukkan chemistry dan keakraban, di mana keduanya ngedance bareng di studio. Video tersebut diunggah di laman Instagram Jay Park dan dibanjiri komentar dukungan dari netter.