Fimela.com, Jakarta Ingin membuat tongseng ayam yang lezat sendiri di rumah? Yuk, cobain cara membuat tongseng ayam berikut ini.
Bahan:
- 500 gr ayam
- 4 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 3 cm lengkuas (geprek)
- 1 batang sereh
- 4 lbr daun salam
- 450 ml santan kelapa
- 7 buah cabai rawit
- ½ sdt lada bubuk
- 2 buah tomat (potong menjadi beberapa bagian)
- 3 biji kemiri
- Garam, gula, dan penyedap rasa secukupnya
- 1 sdm kaldu ayam
What's On Fimela
powered by
2 dari 3 halaman
Cara Membuat:
Ilustrasi/copyrightshutterstock/Dragon Images
- Rebus terlebih dahulu ayam dengan air hingga mendidih. Kemudian buang airnya dan tiriskan.
- Haluskan semua bumbu, mulai dari bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit, kemiri, dan lada.
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan dengan sedikit minyak. Tumis hingga harum dan tanak. Kemudian masukkan sereh.
- Masukkan 500 ml air, cabai rawit utuh, potongan tomat, garam, gula, penyedap rasa, dan kaldu ayam.
- Setelah mendidih, masukkan ayam ke dalam kuah.
- Masukkan santan kelapa dan masak hingga bubu sedikit meresap.
- Tongseng ayam siap di sajikan.
Selamat memasak dan semoga suka!
3 dari 3 halaman
Cek Video di Bawah Ini
#ElevateWomen