Fimela.com, Jakarta Cinta adalah bahasa paling universal. Banyak cara untuk mengungkapkan cinta, salah satunya adalah dengan memasak makanan favorit pasangan. Tak harus masakan yang mahal dan ribet, sekadar roti bakar bisa menjadi menu spesial untuk pasangan apalagi disajikan dengan penuh cinta.
Di hari yang istimewa ini, FIMELA ingin mengajakmu untuk berbagi resep andalan yang sangat disukai pasanganmu. Tentu resep masakan ini bisa menjadi inspirasi bagi pasangan yang lain. Nah, menariknya ada hadiah istimewa untuk Sahabat Fimela yang beruntung. Tertarik untuk ikutan? Cek syaratnya di bawah ini.
Cara untuk Mengikuti Lovefood FIMELA
Cara untuk ikut Lovefood FIMELA ini sangat mudah, cek caranya di bawah ini:
- Follow Instagram @fimeladotcom dan @fimelaresep
- Upload foto makanan favorit yang kamu buat, berikut dengan resep dan cara membuatnya
- Sertakan hashtag #LoveFoodFIMELA #LOVESTREAMING dan tag @fimeladotcom dan @fimelaresep pada caption
- Ajak 3 orang teman kamu untuk ikut upload resep favorit mereka
- Periode 13 Februari - 19 Februari 2021
Hadiahnya apa? Akan ada dua paket Lock&Lock Paket Tumbler untuk dua orang yang terpilih. Menarik bukan? Jadi jangan lewatkan kesempatan ini dan katakan cintamu lewat makanan.
#ElevateWomen