Donna Agnesia Ungkap Kunci Sembuh dari Covid-19 Setelah 11 Hari Isolasi

SutiknoRuben Silitonga diperbarui 02 Feb 2021, 20:38 WIB
Melalui akun instagramnya pagi hari ini Selasa (2/2/2021), perempuan tiga orang anak itu juga mengungkapkan kuncinya bisa lekas sembuh dari virus yang menyebar ke seluruh dunia tersebut. (Instagram/dagnesia)
"DOA & BAHAGIA adalah KUNCI πŸ’—πŸ™πŸΌπŸŒΈ Puji Tuhan hasil PCR kemarin aku sudah dinyatakan negatif. Rasa bahagia & haru luar biasa yg aku rasakan karena Tuhan menjawab doaku," tulis dagnesia. (Instagram/dagnesia)
"Dahsyatnya kekuatan doa & pikiran positif telah kubuktikan selama 11 hari di masa isolasi. & pagi ini mendapat sebuah quotes dari sahabatku ci @lorensiafily tentang doa," lanjut presenter berusia 42 tahun ini. (Instagram/dagnesia)
Sebelumnya, pada hari ke-11 isolasi, ia mengungkapkan rasa senangnya bisa ketemu matahari. Ia mengenakan topi dan berkaca mata hitam sedang berjemur. (Instagram/dagnesia)
Donna mendengar banyak orang yang mengatakanm bahwa saat terpapar Covid-19, penting untuk menjaga mood agar tetap bahagia. Dan tidak boleh stress. (Instagram/dagnesia)
"Buat aku bahagia adalah pilihan πŸŽ‰ Jadi pagi ini aku memilih bahagia karena bisa ketemu matahari & menikmati masa isoman ini seperti lg liburan 🌻πŸ₯° Gpp deh dibilang #halu tp ya semua harus dijalani ya kan?," tulis Donna. (Instagram/dagnesia)
Donna Agnesia dinyatakan negatif Covid-19 setelah tiga kali menjalani test PCR. Kabar itu juga disampaikan lewat siaran langsung di Instagram saat menjalani isolasi mandiri di apartemen. Ia juga menceritakan obat yang dikonsumsi selama isolasi. (Instagram/dagnesia)
β€œObat antivirus untuk lima hari, terus obat antibiotik. Selain itu ada vitamin-vitamin yang aku minum, seperti vitamin D3 minimal 5.000 IU, vitamin C paling enggak 1.000 miligram untuk sehari,” ujar Donna. (Instagram/dagnesia)
β€œKalau (vitamin C) yang 500 berarti pagi 500 malamnya 500,” kata Donna Agnesia. Selain itu, bintang film Tentang Dia minum madu dan sejumlah multivitamin penopang sistem imun tubuh. (Instagram/dagnesia)