Fimela.com, Jakarta Hailey Bieber, sosok ikonis di industri fashion dengan talenta dan kreativitas bergaya tanpa batas. Sebagai seorang model, Hailey memiliki gaya orisinil yang khas, terkenal dengan elemen minimalis, dan sentuhan bold, untuk ciptakan gaya khas.
Pandemi membuat orang merubah gaya mereka dengan memilih pakaian praktis dan nyaman untuk dikenakan, tak heran, pakaian rumah dan olahraga jadi naik pamor di masa pandemi.
Terlihat pada sebuah kesempaatan di Los Angeles beberapa kesempatan lalu. Hailey Bieber terlihat sangat bergaya dengan mengenakan sweatpants, lengkap dengan atasan hitam, disertai dengan coat yang membuat tampilannya bold sekaligus fungsional.
Bisa jadi inspirasi penunjang gaya
Tak ketinggalan, anting minimalis dan kacamata hitam jadi elemen pelengkap gaya dengan efek maksimal. Beraktivitas di masa pandemi, kita dituntut untuk tetap aman dengan pemakaian masker.
Begitu juga dengan Hailey Bieber yang tampil terlihat mengenakan masker saat baraktivitas. Penampilannya ini benar-benar bisa ditiru oleh siapa saja. Dipadukan dengan sneakers ataupun sepatu favorit kamu, papapun gayanya kamu bisa tampil penuh aksi tanpa effort berlebih.
#Elevate women