Fimela.com, Jakarta Seorang pria tidak akan dengan mudah mengajak menikah jika tidak benar-benar yakin dengan pilihannya. Meski memang perempuan juga begitu, namun umumnya sebagai perempuan kamu akan menunggu kepastian dari pria untuk melangkah ke jenjang pernikahan. Umumnya pria yang serius menjalani hubungan dan serius ingin menikah akan menunjukkan beberapa tanda berikut ini.
1. Berhenti melirik perempuan lain dan ingin dirinya diutamakan
Jika dulunya dia termasuk yang mudah gonta-ganti pacar, sekarang ia menunjukkan bahwa ia hanya menginginkan dirimu dan menjaga komitmennya padamu. Karena dia mengutamakan dirimu sebagai pasangannya, ia juga ingin kamu menjadikan dia yang utama di hidupmu.
2. Mulai menggunakan kata 'kita'
Jika dia sudah mulai sering menggunakan kata 'kita' untuk hal-hal yang berhubungan dengan kalian berdua, ini tanda dia mulai memikirkan kepentingan bersama dengan lebih serius. Ada rasa memiliki dan pemikiran tentang masa depan bersama dirimu.
3. Terbuka soal apa yang menjadi kekhawatirannya
Jika ia sering menceritakan kesulitannya, apa yang membuat hatinya gelisah, apa yang mempengaruhi kepercayaan dirinya dan lain sebagainya, artinya ia sudah nyaman denganmu. Pria tak akan menunjukkan sisi lemahnya kecuali ia percaya penuh padamu. Ini berarti kamu adalah orang penting di dalam hidupnya.
4. Suka menelepon di waktu-waktu tak terduga
Jika ia menunjukkan perhatian dengan menelponmu di waktu-waktu yang tidak wajar seperti larut malam untuk mengucap selamat malam dan pagi hari untuk menyapamu selamat pagi, itu menunjukkan ia selalu ingin berinteraksi denganmu. Ia peduli padamu, memberi perhatian padamu dan itu membuatnya tenang.
5. Mendukung apa yang kamu lakukan
Hubungan cinta bukan soal menahan pasangan untuk berkembang, justru sebaliknya, memberikan dukungan penuh karena ia menaruh rasa percaya yang besar dan bangga padamu. Ia boleh saja memberi saran, tapi ia memastikan kamu bahagia melakukan apa yang kamu suka. Karena kebahagiaanmu adalah kebahagiaannya juga.
6. Menjagamu
Pria yang serius ingin menikahimu akan menunjukkan sikap ingin menjaga, memastikan kamu pulang ke rumah dengan selamat, menawarkan diri mengantarmu saat ingin pergi ke suatu tempat atau menemanimu selama bepergian. Ia ingin berada di sisimu dan melihatmu baik-baik saja.
7. Mengenalkanmu ke orangtuanya dan ingin mengenal orang tuamu
Seringkali bukan hal yang mudah bagi pria mengenalkan pacarnya ke orangtua jika tidak benar-benar serius. Ketika ia sudah memiliki pandangan ingin mengenalkanmu pada orangtuanya dan ingin mengenal orangtuamu secara langsung, ketahuilah bahwa ia sudah memiliki rencana masa depan denganmu.
8. Tidak meninggalkanmu saat keadaan sulit
Entah keluargamu mengalami bencana, kamu kehilangan pekerjaan atau jatuh sakit, ia tak akan meninggalkanmu. Akan ada momen menantang kesetiaan sebelum kamu memutuskan menikah dan seringkali itu diuji dengan munculnya momen sulit di dalam hidup. Jika ia tak akan pergi darimu dan memilih berada di sisimu, ketahuilah ia serius padamu.
Jadi, jika dia sudah menunjukkan sekian tanda di atas, kemungkinan besar ia ingin hubungan ini tak sekedar pacaran Sahabat Fimela. Itulah mengapa sudah saatnya kamu tak meragukannya.
#ElevateWoman with Fimela