Fimela.com, Jakarta Beberapa artis yang dikenal sekarang ini ada yang benar-benar memiliki darah seni dari orangtua maupun generasi di atasnya. Namun, ada pula artis yang memang memiliki bakat kuat dalam seni tanpa mewarisi garis keturunan seniman.
Bicara tentang mereka yang memiliki darah seni dari keluarganya, terkadang memang mengejutkan. Mereka yang selama ini dikenal dengan kiprahnya di industri hiburan, ternyata merupakan cucu dari artis papan atas di jamannya.
Kadang terkuak dengan sendirinya, tak sedikit juga mereka yang menguak garis keturunannya tersebut. Lalu, siapa saja artis muda yang merupakan cucu dari artis-artis besar di jamannya?
Ayudia Bing Slamet
Meski nama aslinya tak menggunakan nama Bing Slamet, namun Ayudya dikenal dengan menggunakan nama kakeknyatersebut. Sang kakek merupakan sosok pemeran sekaligus pelawak legendaris tanah air. Ia juga merupakan keponakan dari AdiBing Slamet.
Ariel Tatum
Artis cantik Ariel Tatum memiliki darah kental seniman. Ia adalah cucu dari artis senior Joice Erna dan sekaligus merupakan cucu dari Murry. Murry merupakan musisi legendaris, drummer dari band Koes Plus.
Ify Alyssa
Ify Alyssa merupakan salah satu cucu dari pemeran senior Farida Pasha yang baru saja meninggal. Farida dikenal dengan peran legendarisnya sebagai Mak Lampir. Masyarakat baru mengetahui Ify adalah cucu mendiang Farida setelah mengabarkan kabar meninggalnya sang nenek.
Cantika Abigail
Nama Cantika Abigail dikenal luas kala tergabung dalam trio GAC. Di balik kemampuannya bernyanyi tersebut, hampir tak ada yang mengetahuibahwa dirinya adalah cucu dari pemeran kawakan Rina Hasyim.
Adhisty Zara
Pernah tergabung dalam idol grup JKT48, Adhisty Zara juga dikenal sebagai pemeran berbakat. Dan diketahui, ternyata dirinya merupakan cucu dari Acil, salah satu personil grup musik legendaris Bimbo.