Bukan Mimpi, 7 Cara Bikin Kulit Glowing dan Rekomendasi Produk Skincare yang Dipakai

Nabila Mecadinisa diperbarui 15 Jan 2021, 14:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu tanda kulit sehat adalah kulit yang glowing memancarkan kesan sehat yang sesungguhnya. Tapi faktanya, banyak faktor yang menyebabkan kulit jadi kusam dan jauh dari kata glowing.

Dilansir dari Goodhouskeeping, penyebab kulit kusam bisa terjadi karena kurang tidur, stres, faktor usia, makanan yang dikonsumsi, bisa sebabkan kulit jadi kusam. Tapi, bukan berarti kita tidak bisa jadikan kulit kembali glowing, dengan menerapkan gaya hidup dan produk perawatan kulit yang tepat.

Lalu, bagaimana cara merawat kulit untuk menjadikannya glowing kembali? Simak selengkapnya berikut ini.

2 dari 8 halaman

1. Bersihkan wajah secara rutin

Sensitive Camomille Cleansing Cream dari Yves Rocher untuk bersihkan kulit secara optimal.

Kunci untuk dapatkan kulit sehat adalah kulit yang bersih. bebaskan kulit dari kotoran, debu, minyak, sisa makeup, dengan pembersih wajah yang tepat, pagi dan malam hari. Pilihlah pembersih wajah dengan formula yang sesuai dengan kondisi kulit, dan tidak menjadikan kulit kering, sehingga pertahanana kulit tetap terjaga.

Rekomendasi: Sensitive Camomille Cleansing Cream

Pembersih kulit dengan kandungan bunga kamomil yang mampu membersihkan kulit secara optimal, secara lembut, tanpa rasa kering.

3 dari 8 halaman

2. Lakukan eksfoliasi

Sephora Collection Bright Skin Exfoliating Scrub

Cara lainnya yang bisa dilakukan untuk mencerahkan kulit adalah dengan melakukan eksfoliasi secara rutin. Eksfoliasi bisa dilakukan dengan face scrub atau chemical exfoliator menggunakan AHA dan BHA, satu minggu satu kali, sehingga dapat mengangkat sel kulit mati.

Rekomendasi: Sephora Collection Bright Skin Exfoliating Scrub

Facial scrub yang diformulasi dengan 97% bahan alami, seperti pasir vulkanik, dan minyak marulam untuk mengeksfoliasi kulit dengan baik, mempromosikan kulit agar lebih cerah bebas kusam.

4 dari 8 halaman

3. Gunakan kandungan skincare yang bisa cerahkan kulit

Clearly Corrective™ Dark Spot Solution mempunyai formula unggulan wujudkan kulit agar lebih cerah.

Cara lainnya yang bisa bantu cerahkan kulit adalah dengan penggunaan formula intensif pada skincare yang mampu cerahkan kulit. Kandungan seperti vitamin C, niacinamide, alpha-arbutin, dan kandungan lainnya akan bekerja baik untuk jadikan kulit lebih cerah.

Rekomendasi: Kiehl's Clearly Corrective Dark Spot Solution

Serum yang mampu samarkan noda hitan dan jadikan rona kulit lebih merata, dengan kandungan activated C yang merupakan turunan dari vitamn C untuk cegah perubahan warna kulit dan samarkan noda hitam.

5 dari 8 halaman

4. Cukupi hidrasi

Krim dengan ekstrak bunga kamomil untuk menjawab kebutuhan kulit sensitif dan teriritasi.

Kurangnya hidrasi dalam tubuh bisa membuat kulit jadi kering dan kusam. Selain mencukupi kebutuhan cairan dalam tubuh, kamu juga bisa mengimbanginya dengan penggunaan skincare, seperti penggunaan pelembap pada pagi dan malam hari.

Rekomendasi: Mamonde Blue Chamomile Soothing Repair Cream

Krim pelembap wajah ringan yang diperkaya kandungan blue chamomile, yang mampu melembapkan, dan menenangkan kulit.

6 dari 8 halaman

5. Konsumsi makanan kaya akan antioksidan

Buah yang masuk dalam keluarga berry, seperti blueberry, stroberi, dan ceri banyak mengandung anthocyanin. Anthocyanin adalah senyawa yang membantu melambatkan proses penuaan, melindungi tubuh dari penyakit jantung dan kanker,s ekaligus cerahkan kulit.

Apa yang kamu konsumsi tentu dapat mempengaruhi kulit secara langsung. Cukupi asupan makanan bernutrisi terutama dengan mengonsumsi buah dan sayur yang kaya akan antoksidan, sehingga dapat mengatasi radikal bebas yang menyebabkan kulit kusam.

7 dari 8 halaman

6. Lakukan pijatan pada wajah

Kiloalta Rose Quartz Gua Sha

Kamu bisa lakukan pijatan pada wajah untuk membantu melancarkan peredaran darah di wajah yang bisa pancarkan kilau alami di kulit. Gunakan beauty tools yang bisa membantu memperlancar peredaran darah seperti face roller atau gua sha.

Rekomendasi: Kiloalta Rose Quartz Gua Sha

Beauty tools yang terbuat dari rose quartz berkualitas tinggi, yang mampu membantu membentuk kontur wajah, memperlancar sirkulasi darah, sekaligus menjadikan kulit lebih cerah dan awet muda.

8 dari 8 halaman

7. Tidur cukup

Tidur berkualitas bisa bantu jadikan kulit semakin sehat. /Copyright shutterstock.com/g/deniskomarov

Salah satu yang terpenting untuk bantu wajah jadi cerah adalah tidur cukup. Pastikan kamu memiliki tidur berkualitas 6-8 jam setiap harinya, sehingga tak hanya tubuh yang akan lebih sehat, namun kulit juga akan lebih prima.