Fimela.com, Jakarta Presenter kondang Melaney Ricardo mengaku khawatir dengan penggunaan face shield tanpa masker saat bekerja, sebab menurutnya hal itu masih berpotensi menularkan atau tertular Covid-19.
"Kita kerja pake face shield aja kamu pikir nggak khawatir? Temen saya pada kena," ucap Melaney Ricardo yang ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan belum lama ini.
Melaney Ricardo mengatakan jika peraturan kerjanya boleh menggunakan masker, ia akan memakainya. Namun sayangnya ia tak bisa berbuat apa-apa terkait hal tersebut.
"Sebenarnya jujur. Kalau diperbolehkan, saya nge-host pakai masker. Tapi harus gimana, saya cari nafkah buat keluarga. Begitu ada kesempatan, ya saya pakai masker," tegas Melaney Ricardo.
Tak Peduli Ribet
Meski terlihat ribet, Melaney Ricardo lebih senang memakai masker dan face shield. Mengingat dirinya pernah terinfeksi Covid-19 pada akhir tahun lalu.
"(Nggak masalah ribet) saya sudah merasakan sakitnya Covid, berapa banyak uang yang keluar karena saya dirawat," paparnya.
Dokter Tirta Tegur Artis Tak Gunakan Masker
Sebelumnya penggunaan face shield dikalangan pengisi acara televisi sempat disorot Dokter Tirta di media sosial. Ia kemudian mencontohkan sejumlah artis yang melakukan itu, seperti Melly Goeslaw dan Titi DJ.
Kritik dokter Tirta terhadap penggunaan face shield para artis di televisi direspons sejumlah tenaga kesehatan (nakes). Bahkan dari pihak Satgas Covid-19 meminta KPI menegur pengisi acara tanpa masker.