Fimela.com, Jakarta Banyak orang cenderung menganggap kulit kepala sebagai bagian integral dari rambut, yang sebenarnya itu adalah kulit, seperti yang kamu miliki di wajah. Karena itulah, jika kamu memiliki kulit sensitif di wajah dan tubuh, kemungkinan besar kulit kepala juga rentan terhadap iritasi, peradangan, mengelupas, dan gatal.
Inilah pentingnya mencari dan menggunakan produk sampo khusus untuk kulit kepala yang sensitif. Dan hal ini seharusnya menjadi prioritas dalam perawatan kulitmu.
Jika kulit yang kamu miliki berada di ujung spektrum yang sangat reaktif, kamu mungkin sudah menyadari bahwa menggunakan bahan aktif yang lebih keras, seperti vitamin C dan retinoid dapat menyebabkan ketidaknyamanan. Hal ini berlaku juga untuk kulit kepala, seperti dilansir dari stylecaster.com.
What's On Fimela
powered by
Tips merawat kulit kepala yang sensitif
Produk sampo yang sarat dengan bahan kimia dan aditif yang dapat menyebabkan kerusakan pada kulit kepala yang sensitif. Dari pewarna berpigmen, hingga wewangian penggantian parfum di pencuci rambut harian, bahkan bahan tambahan, seperti sulfat dan paraben adalah penyebab utama masalah pada kulit kepala.
Ada banyak produk sampo di pasaran yang memiliki klaim 'lembut' atau 'melembapkan,' namun seringkali formulanya masih penuh dengan zat aditif yang tidak akan membantu memerangi masalah ketombe atau iritasi sedikit pun. Produk alami yang seringkali mengandung pohon teh dan minyak esensial lainnya dapat menjadi awal yang baik, namun tetap penting untuk melakukan riset terlebih dahulu sebelum menggunakannya.
Saksikan video menarik setelah ini
#Elevate Women