Fimela.com, Jakarta Teka-teki mengenai absennya Maia Estianty sebagai Juri Indonesian Idol belakangan ini akhirnya terjawab. Sempat dikabarkan terpapar virus Covid-19, istri dari Irwan Mussry itu membenarkan hal tersebut.
Melalui unggahan terbarunya di channel YouTube-nya, Maia Estianty mengakui jika beberapa waktu lalu dirinya memang dinyatakan positif Covid-19 dari hasil tes yang dilakukan. Maka dari itu, ia pun berinisiatif untuk isolasi mandiri.
"Aku sekarang lagi terkena Covid. Hasil dari Swab PCR terdeteksi di angka CT 39, batas tinggi di 35 dan aku memutuskan isolasi mandiri di rumah saja di kamarnya Al Ghazali yang kosong ini," kata Maia Estianty.
What's On Fimela
powered by
Kronologis
Dalam kesempatan yang sama, mantan istri Ahmad Dhani itu pun menceritakan kronologis dirinya bisa sampai terkena Covid-19. Hal itu bermula pada tanggal 17 Desember 2020 lalu, ketika ia menjalani makan malam bersama dengan beberapa sahabatnya dalam sebuah reuni kecil-kecilan.
"Aku hari Kamis swab PCR tanggal 17 Desember dan hasilnya negatif. Kemudian aku pergi makan malam dengan teman-temanku. Di situ aku juga swab antigen hasilnya negatif juga. Pulang dari makan-makan karena merasa sudah swab dan nggak kenapa-napa jadi nggak ada jaga jarak kan. Aku diswab lagi hari Minggu, 20 Desember 2020. Nah di situ aku terdeteksi aku positif. Pokoknya aku full of vitamin ternyata aku kena positif Covid-19," paparnya.
Dalam Waktu Singkat
Sejak saat dinyatakan positif, Maia Estianty pun menjalani banyak pengobatan intensif dengan mengonsumsi banyak vitamin guna mengoptimalkan sistem imunnya. Hasilnya juga berhasil, ia langsung dinyatakan negatif satu hari berselang, tepatnya di tanggal 21 Desember 2020 setelah melakukan tes PCR.
"Dan hasil swabnya aku negatif, ternyata virus Covidnya dalam 1 x 24 jam mati," pungkas Maia Estianty.