Fimela.com, Jakarta Memasuki masa pandemi, tanaman seperti monstrea dan aglonema mendadak populer dan dicari oleh banyak kalangan. Menjadikan tanaman ini sempat dibanderol dengan harga yang cukup fantastis.
Namun jelang akhir tahun, terungkap bahwa pamor monstrea dan aglonema diprediksi akan turun di 2021. Sebagai gantinya, muncul tanaman Maranta Merah dan bunga matahari sebagai tren tanaman di 2021.
Tanaman maranta merah dan bunga matahari menjadi doa baru untuk merayakan tahun baru yang bahagia. Alfred Palomores selaku Vice President of Merchandising di 1-800 Flower.com menyebut penting bagi masyarakat untuk memilih bunga dan tanaman yang mencerminkan optimisme di 2021.
What's On Fimela
powered by
Simbol dari kedua tanaman ini
"(Bunga matahari) dipilih karena simbolisme kebahagiaan dan syukur. Memancarkan kegembiraan. Dan tanaman doa Maranta merah memiliki daun yang terlipat seperti tangan dalam rasa syukur. Mendorong kita untuk terhubung dengan orang lain dan memanfaatkan momen spesial dalam hidup," ungkap Alfred.
Tanaman doa seperti Maranta Merah memancarkan rasa syukur dan hormat atas semua yang bisa kita dapatkan. Yang membuat tanaman ini begitu istimewa adalah pola yang berbeda dengan sedikit warna merah pada daunnya.
Nilai jual dari tanaman ini terlihat dari bagaimana daunnya tetap rata di siang hari tetapi dalam bentuk terlipat. Meski demikian, perawatan tanaman ini terbilang mudah. Hanya membutuhkan cahaya terang, tidak langsung, dan kelembapan tinggi untuk tumbuh.
Simak video berikut ini
#changemaker