Fimela.com, Jakarta Rachel Vennya menjadi pusat perhatian publik setelah ia mengunggah foto dirinya tanpa hijab di akun Instagram pribadinya. Tak ayal, namanya pun menjadi pusat perbincangan di dunia maya.
Pada postingan fotonya, Rachel Vennya tampak berperlukan dengan sang ibu di atas ranjang. Ia tampil cantik dengan mengenakan sweater coklat, rambut panjang Rachel Vennya yang ikal terkspos jelas.
Terlepas dari hal tersebut, tak ada salahnya jika kita membahas tentang fakta-fakta Rachel Vennya. Apa saja? Berikut Fimela.com merangkumkan khusus untuk Anda.
Pintar Berbisnis
Saat masih SMA, Rachel Vennya pernah bertubuh gemuk. Namun berat badannya berhasil turun setelah ia rutin mengonsumsi jamu racikan keluarganya. Akhirnya racikan jamu tersebut dijadikan Rachel sebagai ladang bisnis. Ia juga punya bisnis clothing line diberi nama Raven Is Odd yang punya style anak muda kekinian. Rachel punya bisnis kuliner seperti Rumah Sedep, Ngikan Yuk, dan Sate Goreng Taichan.
Pernah Berdonasi Lebih dari Rp 1 Miliar
Rachel Vennya mengumpulkan donasi untuk membantu penanganan virus Corona Covid-19. Kurang dari 24 jam, donasi yang dikumpulkan Rachel Vennya mencapai Rp 1,1 miliar. Donasi tersebut disalurkan ke bentuk bantuan alat perlindungan diri ke 8 rumah sakit.
Liburan Habis Rp 1 Miliar
Rachel Vennya sempat menjadi trending topic Twitter pada Agustus 2020. Hal tersebut bermula ketika dirinya sedang liburan bersama keluarga dan kerabat. Di akun Instagram pribadinya, ia liburan ke Bali dan kemudian dilanjutkan ke Sumba. Rachel jadi trending lantaran resort tempatnya menginap di Sumba cukup mewah. Biaya resort Rachel Vennya mencapai Rp 15 juta hingga Rp 250 juta permalam.
Makeup Artist
Suka merias wajah, Rachel Vennya menggeluti profesi makeup artist. Ia bahkan mengasah bakatnya secara akademis di La Salle Collage International.