Menu Hari Ini: Nasi Goreng Udang, Tumis Jamur Tiram dan Cumi Saus Telur Asin

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 22 Des 2020, 06:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan apa hari ini Sahabat Fimela? Jika masih bingung, rekomendasi dari FIMELA berikut ini mungkin bisa jadi inspirasi. Karena rekomendasi menu hari ini ada Nasi Goreng Udang, Tumis Jamur Tiram dan Cumi Saus Telur Asin. Simak selengkapnya berikut ini.

Menu Sarapan: Nasi Goreng Udang

Bahan:

  • 2 piring nasi putih
  • 5 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 2 cabe rawit
  • Kecap secukupnya
  • Garam Secukupnya
  • Udang rebon secukupnya

Cara Membuat

  • Haluskan bawang merah, bawang putih dan cabe rawit hingga halus.
  • Panaskan margarin lalu tumis bumbu hingga harum, masukkan nasi.
  • Tambahkan garam dan kecap, aduk rata.Tambahkan udang rebon aduk hingga nasi panas. Tes rasa.
  • Nasi Goreng Udang rebon siap disajikan.
What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Menu Makan Siang: Tumis Jamur Tiram

tumis jamur tiram pedas/copyright by Ryan Wijaya Tan (Shutterstock)

Sedang ingin makan pedas tapi hanya ada jamur tiram di rumah? Masak jamur tiram pedas sepertinya enak. Tinggal ditumis dengan bumbu, seperti resep berikut ini.

 

Bahan:

  • 300 gr jamur tiram
  • 2 batang daun bawang, potong

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 3 buah cabai merah
  • 7 buah cabai rawit/sesuai selera
  • 1 buah tomat merah
  • 1 sdm gula merah, sisir
  • 1 sdm saus tiram
  • garam dan gula pasir secukupnya 

Cara membuat:

  1. Cuci jamur sambil diremas-remas agar airya keluar. Suwir- suwir, sisihkan.
  2. Tumis bumbu halus hingga matang. Masukkan daun bawang dan tumis sebentar hingga layu.
  3. Masukkan jamur dan tuang sedikit air. Tumis hingga mendidih, masukkan gula merah, saus tiram, garam dan gula pasir secukupnya. Masak hingga mengental.
3 dari 4 halaman

Menu Makan Malam: Cumi Saus Telur Asin

cumi telur asin/copyright: shutterstock

Olahan yang satu ini dijamin akan memanjakan lidah. Yuk coba buat sendiri menu spesial ini agar acara makan keluarga jadi makin lahap dan berselera.

Bahan:

  • 250 gram cumi
  • 1 siung bawang bombay
  • 3 siung bawang putih
  • 1 butir telur asin (cincang halus)
  • 1 bungkus tepung bumbuminyak goreng secukupnya
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdm larutan maizena
  • cabai rawit sesuai selera (bisa skip jika tak suka pedas)

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih cumi dan potong sesuai selera.
  2. Beri air perasan jeruk agar tak amis.
  3. Goreng cumi sebentar dengan tepung bumbu, sisihkan.
  4. Tumis bawang bombay, bawang putih dan cabai rawit sampai harum.
  5. Masukkan cumi goreng tepung, telur asin dan larutan maizena.
  6. Tambahkan merica bubuk, koreksi rasa.
  7. Tambahkan larutan maizena.Masak sampai matang.
  8. Voila, cumi siap disajikan.

Selamat memasak dan semoga suka!

4 dari 4 halaman

Cek Video di Bawah Ini

#Changemaker