Fimela.com, Jakarta Menjelang akhir tahun di minggu kedua Bulan Desember, tepatnya tanggal 14-20, tampaknya menjadi minggu yang lumayan kelabu untuk Gemini. Seperti apa ramalan zodiak untuk Gemini minggu ini Simak selengkapnya.
Umum
Kemandirianmu memang menjadi kelebihan yang tak dimiliki setiap orang, Gemini. Menjalani hidup dengan pilihanmu sendiri sudah mampu membuatmu bahagia dan itu cukup untuk sementara. Namun kamu harus bersiap dengan beban pikiran minggu ini Gemini, teutama dalam urusan asmara. Bertahanlah karena pada akhirnya kamu bisa melaluinya.
Kesehatan
Jaga kesehatan dengan baik minggu ini, jangan telat makan dan makan makanan yang benar karena banyak urusan kehidupan yang tidak sesuai harapan akan menimbulkan stres yang tidak ringan. Kamu berusaha agar perasaan tidak mudah terombang-ambing namun kamu tahu kamu tak bisa menyembunyikan kesedihan.
Cinta
Single: Meski kamu nyaman menjalani hidup serba mandiri, namun kamu menyadari bahwa ada seseorang yang mencoba mendekat akan menunjukkan keseriusannya. Kamu mungkin ragu dengan niatnya tapi tak ada salahnya memberikan kesempatan dan membuktikan seperti apa hati yang ia tawarkan.
Couple: Komunikasi adalah inti dari segala permasalahan. Minggu ini, jika kamu menjalani hubungan cinta yang harus dipisahkan jarak, kamu harus semakin menguatkan komunikasi. Kata-kata hangat, pujian dan cerita ringan sehari-hari saja sudah bisa memberikan ketenangan dalam hati.
Karir dan Keuangan
Kamu butuh energi untuk menghadapi apa pun yang terjadi minggu ini. Pekerjaan bisa kurang fokus karena kamu lebih banyak memikirkan urusan pribadi. Pisahkan perasaan dan sikap profesional.
Kondisi keuangan cukup baik. Kamu bisa sesekali membelikan diri sesuatu yang kamu inginkan namun jangan bersikap impulsif hanya karena kamu ingin mengalihkan diri dari rasa stres yang muncul dari masalah lain.
Itu dia ramalan zodiak mingguan untuk Gemini minggu ini tanggal 14-20 Desember 2020.
#ChangeMaker with FIMELA