Sembuh dari Covid-19, Melaney Ricardo Masih Batasi Jam Kerja

Ruben SilitongaRizky Mulyani diperbarui 30 Nov 2020, 08:53 WIB
Salah satu program yang kembali dijalaninya adalah In The Kost yang tayang di NET. Ia pun bersyukur bisa kembali lagi, setelah beberapa episode sempat absen untuk memulihkan kesehatannya. (Instagram/melaney_ricardo)
"Rasanya senang sekali, super happy dan sangat bersyukur bisa syuting In The Kost di NET lagi karena lumayan lama break-nya, sebulan lebih. Jadi happy sekali, saya merasa semua yang terlibat di In The Kost seperti keluarga sendiri," kata Melaney Ricardo. (Instagram/melaney_ricardo)
Meskipun sudah sehat, namun Melaney tidak ingin terlalu lelah bekerja. Kini dirinya masih memilih jenis pekerjaan yang akan dijalaninya. Tujuannya, agar kondisi kesehatannya kembali pulih 100 %. (Instagram/melaney_ricardo)
"Kesehatan saat ini sudah cukup sehat. Namun memang belum mau terlalu ngoyo dulu untuk kerjaan. Mungkin sementara itu agak membatasi waktu kerja dulu untuk mengembalikan kondisi fisik lebih baik lagi,” jelas Melaney. (Instagram/melaney_ricardo)
Melaney juga menceritakan saat ia menderita sakit tersebut dan harus isolasi. Ibu dua anak ini pastinya merasa bosan dan suasana hatinya yang naik-turun. Ia pun mengisi waktu luang dengan berserah diri kepada Tuhan. (Instagram/melaney_ricardo)
"Jujur bosan banget karena lumayan lama. Rasanya up and down banget. Aku cuman bisa mengisi waktuku bersama Tuhan saja. Banyak berdoa aja saat isolasi. Paling hiburannya nonton film dan televisi,” ungkap Melaney. (Instagram/melaney_ricardo)
Sebelumnya, Melaney Ricardo mengatakan bahwa tahun 2020 ini memang cukup berat untuk dirinya. Sebelum terkena virus Covid-19, ia dan suami, Tyson juga terpisah selama lima bulan karena sang suami yang terkena lockdown di negara asalnya. (Instagram/melaney_ricardo)