Tren Fashion Muslim Berkelanjutan Konsisten Ditampilkan di Panggung ISEF 2020

Annissa Wulan diperbarui 01 Nov 2020, 16:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Pagelaran Modest Fashion ISEF 2020 telah resmi selesai. Pagelaran yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia, IFC, dan IHLC ini merupakan rangkaian dari ISEF yang berlangsung sejak tanggal 28 Oktober 2020 lalu.

Mengakselerasi ekonomi dan keungan syariah, fashion muslim diunggulkan sebagai komoditas halal untuk mendukung pengembangan ekosistem industri halal tanah air. ISEF 2020 juga merupakan bentuk dukungan guna mewujudkan Indonesia sebagai pusat industri halal global.

Tidak tanggung-tanggung, ISEF 2020 menghadirkan 720 karya dari 164 desainer/brand fashion muslim Indonesia dengan tajuk "Sustainable Fashion, Sustainable Lifestyle." Konsep ini mempertimbangkan dampak lingkungan, sosial, dan ekonomi di seluruh siklus industri fashion.

 

2 dari 3 halaman

Pagelaran ISEF 2020 hari terakhir

ISEF 2020 hari terakhir. Sumber foto: Document/PR.

Konten-konten lokal juga dikemas sesuai dengan selera internasional yang mengacu pada trend forecasting 2021/2022 yang bertema "The New Beginning." Pandemi jelas tidak menyurutkan semangat bersama untuk tetap menyelenggarakan ISEF 2020 ini.

ISEF 2020 ini diharapkan dapat mendorong pemulihan ekonomi terutama bagi sektor UMKM yang terkena dampak ekonomi dari pandemi ini. Sampai jumpa di Modest Fashion ISEF 2021!

3 dari 3 halaman

Saksikan video menarik setelah ini

#ChangeMaker