Meghan Markle sebut Dirinya Orang Paling Terkutuk di Dunia

Lanny Kusuma diperbarui 21 Okt 2020, 08:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Statusnya sebagai istri dari Pangeran Harry nyatanya tak membuat Meghan Markle menjadi sosok yang jauh dari hujatan. Meghan bahkan mengatakan dirinya adalah orang paling teraniaya di internet tahun lalu

Hal tersebut disampaikan Meghan dalam podcast "Teenager Therapy" dalam rangka merayakan Hari Kesehatan Mental Sedunia pada 10 Oktober lalu.

Meghan Markle (Photo by Todd Williamson/Invision for UgandaProject/ AP Images)

"Saya diberitahu bahwa pada 2019 saya adalah orang yang paling dianiaya di seluruh dunia, (oleh) pria atau perempuan," katanya.

Lebih lanjut Meghan menuturkan bahwa berbagai komentar dan spekulasi negatif tentangnya hadir saat ia tengah cuti hamil dan melahirkan. Meghan pun menggambarkan betapa beratnya masa itu, di mana ia harus jauh dari stres demi menjaga kesehatan diri dan bayinya yang berada dalam kandungan.

"Itu sangat besar sehingga Anda bahkan tidak bisa berpikir, tentang bagaimana rasanya. Karena, saya tidak peduli apakah Anda berusia 15 atau 25 tahun, jika orang mengatakan hal-hal yang tidak benar tentang Anda, akan berdampak pada kesehatan mental dan emosional Anda (dan) sangat merusak," ucapnya.

"Kita semua tahu bagaimana rasanya terluka. Kita semua tahu bagaimana rasanya terisolasi atau dikucilkan," tandas Meghan Markle.

2 dari 4 halaman

Tidak Baik-Baik Saja

Meghan Markle (DOMINIC LIPINSKI / POOL / AFP)

Dibalik senyum hangat yabg ditunjukkannya, Meghan mengaku dirinya menyimpan lelah yang besar di tengah kesibukan yang oadat serta kewajibannya mengurus anak.

Belum lagi ia harus menghadapi berbagai komentar buruk yang begitu menguras tenaganya.

"Jadi banyak orang yang tidak tahu itu seperti lari maraton. Jadi, di antara setiap pertemuan resmi, saya berlari untuk memastikan putra kami diberi makan. Itu sering," katanya dalam film dokumenter 2019 "Harry & Meghan: An African Journey" tentang kesibukannya sebagai ibu, dikutip dari laman E! News, Selasa (20/10).

 
3 dari 4 halaman

Cara Pangeran Harry Menghadapi Komentar Negatif

Meghan Markle bersama Pangeran Harry (DANIEL LEAL-OLIVAS / AFP)

Berbeda dengan Meghan, Harry memilih untuk tak mengetahui atau melihat berbagai komentar buruk yang ditujukan kepadanya. Ya, ayah satu anak itu memutuskan untuk melepaskan dirinya dari hal-hal negatif dari internet.

 
4 dari 4 halaman

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Tag Terkait