5 Cara Sederhana agar Hidup Lebih Bahagia saat Melajang

Endah Wijayanti diperbarui 16 Okt 2020, 13:45 WIB

ringkasan

  • Memiliki tujuan hidup
  • Merelakan hal yang di luar kendalimu
  • Memaafkan kesalahan-kesalahan

Fimela.com, Jakarta Menciptakan kebahagiaan adalah tanggung jawab kita sendiri. Kita tak bisa bergantung pada orang lain untuk membuat kita bahagia. Tak harus selalu menunggu punya pasangan untuk bisa bahagia. Saat masih lajang atau single pun kita bisa menjalani hidup dengan bahagia.

Ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk menciptakan dan menemukan kebahagiaan selama melajang. Perempuan yang melajang belum tentu selamanya kesepian dan dipenuhi kesedihan. Selalu ada cara yang bisa dipilih dan ditempuh untuk jalani hidup yang penuh warna.

1. Mempunyai Tujuan Hidup

Banyak penelitian telah membuktikan bahwa orang yang punya tujuan hidup lebih bahagia dan puas dengan hidupnya dibanding yang tidak. Miliki makna dan tujuan hidupmu. Lalu, pegang erat tujuan dan makna itu. Dengan begitu, kamu tidak akan mudah kehilangan arah dan bisa lebih mantap melangkahkan kaki jalani hari-hari,

2. Menciptakan Rutinitas 

Salah satu cara memanfaatkan waktu sendirian tanpa merasa kesepian adalah dengan menciptakan rutinitas pagi dan malam yang menyenangkan. Itu yang dipaparkan oleh terapis kesehatan mental Jill Sylvester, LMHC, dalam bukunya Trust Your Intuition: 100 Ways to Transform Anxiety and Depression For Stronger Mental Health. Jill Sylvester mengungkapkan bahwa memiliki rutinitas yang dirancang sendiri akan membuatmu merasa lebih berguna dan berdaya. 

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

3. Merelakan Hal-Hal yang di Luar Kendali Diri

ilustrasi./Photo by Bruno Salvadori from Pexels

Ketika sesuatu tidak berjalan sesuai rencana atau perkiraan, boleh merasa kecewa, tapi tak perlu mendalaminya. Relakanlah, simpan energimu untuk hal lain yang lebih positif. Saat ada hal yang tak bisa kamu kendalikan atau kontrol, maka cobalah untuk memulai mencari jalan lain agar tak perlu mengalami kekecewaan yang sama. Tidak semua hal ada dalam kendali diri dan  genggaman kita.

4. Mensyukuri yang Sudah Dimiliki 

Jangan fokus pada apa yang tidak kamu miliki saat ini. Cobalah untuk lebih banyak bersyukur atas hal-hal yang sudah kamu punya dan miliki asat ini. Tak perlu terus membandingkan diri dengan orang lain. Tak perlu membandingkan yang kita punya dengan yang orang lain punya. Kita tak akan pernah tahu seperti apa perjuangan orang lain dan kesulitan apa yang telah mereka hadapi. 

5. Memaafkan Kesalahan-Kesalahan

Memaafkan bisa membuat kita lebih bahagia dan tenang. Tanpa menyimpan sakit hati serta dendam, kita bisa berlaku dengan tenang, terhindar dari stres dan mengurangi permusuhan. Baik memaafkan kesalahan orang lain maupun kesalahnan diri sendiri, memaafkan bisa membuat hidup jadi lebih bahagia.

Kesendirian bukan berarti selalu merasa kesepian. Ada banyak cara yang bisa dipilih untuk memiliki hidup yang lebih bahagia selama melanjang.

#ChangeMaker