Fimela.com, Jakarta Jika dirimu gelisah karena hal-hal terkecil, tingkat stresmu meningkat akan mudah mendapati dirimu marah dan kesal. Sulit berada di sekitar seseorang yang selalu kesal karena hal terakhir yang ingin dirimu lakukan adalah membuatnya semakin kesal. Nah, dalam astrologi juga terdapat zodiak yang mudah sekali merasa kesal yang disebabkan oleh sesuatu seperti berikut ini.
Taurus
Taurus merasa kesal katika hal-hal tidak berjalan sesuai keinginan atau terjadi sesuatu yang tak terduga. Mereka bukanlah tanda yang hanya mengabaikannya dan melanjutkan hidup. Mereka memikirkan banyak hal dan semakin mereka berpikir, mereka semakin kesal. Mereka cenderung menyimpan gangguan untuk dirinya sendiri sampai tidak tahan lagi dan kemudian marah.
What's On Fimela
powered by
Scorpio
Scorpio merasa kesal ketika orang-orang sengaja berpura-pura merasa tidak tahu. Mereka yang merasa pura-pura tidak mengerti adalah orang-orang yang terlalu malas untuk mencari sesuatu untuk diri mereka sendiri. Scorpio sangat mandiri dan mereka tidak memahami seseorang yang sengaja menjadi pasif.
Capricorn
Capricorn merasa kesal ketika mereka dalam mode kerja dan orang-orang yang ada di sekitarnya bercanda. Capricorn tahu pentingnya melepaskan ketegangan, tetapi ada waktu dan tempat untuk segalanya. Ketika proyek besar jatuh tempo atau seseorang harus membuat presentasi penting, itu bukan waktunya untuk lelucon. Mereka tidak tahan sasaran lelucon atau diolok-olok. Ini akan membuat mereka kesal dan marah. Bukan karena mereka tidak memiliki selera humor, mereka menganggap diri mereka sendiri cukup serius.
Nah, dari 3 zodiak di atas, apakah Sahabat Fimela salah satunya? Yuk, cari tahu peruntunganmu hari ini di sini.
Cek Video di Bawah Ini
#Changemaker