3 Tips Bimbing Anak Belajar Membaca dan Menulis

Karla Farhana diperbarui 09 Okt 2020, 20:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Selama masa pandemi Corona ini, orangtua memiliki peran dan tugas yang lebih besar untuk mendidik anak. Apalagi, ketika Sahabat Fimela memiliki buah hati yang usianya masih belia. Ada begitu banyak hal yang harus mereka pelajari, seperti belajar membaca dan menulis. 

Sebagai orangtua, mendampingi dan membimbing anak untuk belajar membaca dan menulis pasti membutuhkan banyak tenaga. Pasalnya, tidak semua buah hati gemar dengan buku dan alat tulis. 

Kalau sudah tidak ada minat, anak biasanya akan memilih kegiatan lain. Sementara, mereka tetap harus berlatih membaca dan menulis di rumah. Nah, Sahabat Fimela tidak perlu khawatir karena ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan agar bisa mendampingi anak saat belajar membaca dan menulis di rumah. 

2 dari 3 halaman

1. Bacakan Cerita Setiap Malam

belajar membaca | pexels.com/@olly

Menumbuhkan minat membaca dan menulis pada anak tidak bisa dilakukan pada saat anak sudah masuk sekolah. Melainkan, menurut Syracuse.com, harus dipupuk sejak anak balita. Caranya, dengan membacakan anak buku cerita sederhana setiap malam. Ini akan memunculkan minat baca anak. 

2. Cerita yang Disukai Anak

Baik membaca buku atau menulis, biarkan anak mengembangkan imaji mereka masing-masing. Artinya, orangtua harus bisa memahami cerita seperti apa yang disukai anak? Misalnya, cerita tentang binatang atau keluarga. Biarkan anak memilih buku mana yang ingin mereka baca. Atau, biarkan anak menulis tentang topik yang dia sukai. 

3. Main Surat-suratan

Daripada memberikan anak tugas menuliskan sebuah cerita, kamu bisa mengirimkan surat kepada anakmu terlebih dahulu. Lalu, minta anakmu untuk membalas surat tersebut. Secara tidak langsung, anak akan digiring untuk menulis lebih sering. 

#ChangeMaker

3 dari 3 halaman

Simak Video Berikut