Kabar Park Bo Gum yang Jadi Prajurit Angkatan Laut Korea Selatan

Lanny Kusuma diperbarui 09 Okt 2020, 10:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Aktor Park Bo Gum tengah menjalani wajib militer sejak 31 Agustus 2020. Setelah menjalani pelatihan selama enam minggu, kini bintang "Record of Youth" itu akan menjalani tugasnya sebagai prajurit Angkatan Laut Korea Selatan.

Melansir laman Soompi, Kamis (8/10), Park Bo Gum mengikuti upacara diKomando Pendidikan & Pelatihan Angkatan Laut di kota Changwon, yang menandai berakhirnya masa pelatihan bagi para pelaut.

What's On Fimela
Park Bo Gum telah menyelesaikan masa pelatihan sebagai prajurit Angkatan Laut. (Foto:Soompi)

Dalam rekaman foto dan video yang dirilis Angkatan Laut Republik Korea, sosok Park Bo Gum terlihat jelas bersama dengan rekan-rekan seangkatannya.

Terkait tugasnya, Park Bo Gum akan menjadi prajurit promosi budaya di Angkatan Laut. Sejak awal, Park Bo Gum tak memberi tahu banyak orang terkait rencana wajib militernya, bahkan agensinya menyebut aktor 27 tahun itu melakukannya dengan diam-diam.

2 dari 3 halaman

Proyek Film dan Serial Park Bo Gum

Park Bo Gum (Agus Apriyanto/Kapanlagi.com)

Park Bo Gum telah tergabung dalam proyek film yang akan dirilis tahun ini.

"Seo Bok" adalah film Park Bo Gum yang telah dipastikan akan tayang perdana tahun ini. Selain itu ia juga akan muncul dalam film "Wonderland", serta drama TVN berjudul "A Record of Youth" yang tengah tayang.

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Tag Terkait