4 Zodiak Susah Move On, Berpeluang Menikahi Cinta Pertama

Anisha Saktian Putri diperbarui 14 Okt 2020, 11:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Setiap orang tentu memiliki cinta pertama yang membuat jantung berdebar. Sangat luar biasa rasanya memiliki seseorang yang memberimu kehangatan dan kesenangan, maka tak heran jika sulit dilupakan.

Sayangnya, tidak semua orang beruntung bisa menikahi cinta pertama. Hanya sedikit dari mereka yang bisa menghabsikan momen indah yang abadi dengan pasangan yang pertama ia temui.

Nah, menurut astrologi ada beberapa zodiak lebih cenderung menghabiskan sisa hidup dengan cinta pertamanya. Melansir Bustle, berikut beberapa zodiak yang kenungkinan besar akan menikahi cinta pertamanya.

2 dari 2 halaman

1. Taurus

Ilustrasi/copyright pixabay.com/OlcayErtem

Taurus dikenal keras kepala tapi setia, serta dapat berpegang teguh pada kata-katanya. Saat sedang jatuh cinta, kemungkinan Taurus akan menyukai dan mencintai pasangannya seumur hidup.

2. Libra

Libra sangat suka menjalani hubungan dengan waktu yang cukup lama. Libra juga menjadi salah satu yang sulit move on jika sudah menjalankan suatu hubungan. Maka tak heran, zodiak ini berpeluang menikahi cinta pertamannya.

3. Cancer

Cancer lahir dengan membawa sifat yang emosional dan sensitif. Zodiak ini juga bukanlah orang yang berkencan dengan santai, justru mendambakan kehangatan dan stabilitas yang berasal dari hubungan yang serius.

4. Pisces

Salah satu tanda zodiak yang mungkin menikahi cinta pertama mereka ialah Pisces. Alasannya mereka senang memiliki pasangan romantis yang dengannya mereka dapat menghabiskan sisa hidup mereka.

Pisces sensitif, emosional, dan setia. Serta sepenuhnya mendedikasikan diri untuk seseorang yang mencintainya.