Fimela.com, Jakarta Karena pandemi yang sedang berlangsung, banyak sekolah di seluruh negara akan menggunakan pembelajaran jarak jauh. Perubahan ini menantang bagi anak-anak dan orangtua, tetapi istirahat otak dapat membantu membuat belajar dari rumah lebih mudah dan mengurangi stres.
Istirahat dari aktivitas efektif untuk digunakan dengan pekerjaan rumah dan tugas sekolah bisa menjaga anak-anak belajar dari rumah pada jawal yang lebih produktif, memberi mereka waktu istirahat yang sangat dibutuhkan untuk mengisi ulang energi dan pikiran mereka serta membangun aktivitas fisik dalam hari-hari mereka. Istirahat otak atau brain breaks adalah aktivitas fisik singkat yang ketika diselingi dengan periode pekerjaan akademis yang lebih terfokus, dapat membantu meningkatkan perhatian, efisiensi, kesenangan dan kreativitas. Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat dilakukan Mom untuk membantu istirahat otak pada anak.
Ajak Anak Bemain Lompat Tali
Tantang anak untuk melakukan beberapa jenis lompatan tertentu atau minat mereka untuk melihat berapa banyak lompatan yang dapat mereka lakukan dalam 60 detik. Ulangi beberapa kali dengan tujuan mengalakahn rekor dari Mom. Tambahkan syair lompat tali agar lebih menyenangkan.
What's On Fimela
powered by
Tes Keseimbangan
Letakkan piring kertas atau plastik di atas kepala anak dan minta mereka berjalan keliling ruangan sambil menjaga piring tetap di tempatnya. Buat lebih rumit dengan menambahkan sesuatu di atas piring, seperti bola pingpong atau lainnya.
Jalan-jalan
Aktivitas di luar ruangan dapat dilakukan dengan berjalan-jalan santai mengelilingi komplek rumah. Ini dapat meningkatkan detak jantung dan memompa darah ke seluruh tubuh. Bawalah hewan pelaharaan jika memiliki untuk memotivasi anak agar mau jalan santai.
Bermain Bulu Tangkis
Jika Mom memiliki peralatan yang dapat digunakan, seperti misalnya memiliki raket, mulailah untuk mengajak anak memainkannya. Ini dapat membantu menjernihkan pikiran anak dan menjaga kesehatan anak melalui olahraga kecil.
Alih-alih berdebat tentang tugas sekolah, istirahat otak dapat memberikan dampak positif yang Mom inginkan dari anak. Sehingga anak belajar dan menyelesaikan pekerjaan rumah tanpa stres.
Cek Video di Bawah Ini
#Changemaker