Cara Mudah dan Praktis Belanja Online Sneakers Favorit dari Rumah

Annissa Wulan diperbarui 02 Okt 2020, 10:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Apa kamu termasuk salah satu pecinta sneakers? Sneakers yang dulunya dikenal sebagai sportwear, sekarang telah menjadi streetwear fashion yang bisa kamu lihat di mana-mana.

Bagi para sneakerhead, sneakers bahkan dapat menjadi investasi yang sangat menggiurkan. Inilah kemudian yang menginspirasi Lazada Indonesia untuk menghadirkan Sneakers World.

Sneakers World adalah kanal spesial untuk memenuhi semua kebutuhan sneakers dari konsumen. Sneakers World dilengkapi dengan berbagai fitur yang dapat memudahkan dan memberi kenyamanan bagi para konsumen ketika belanja online sneakers.

 

2 dari 3 halaman

Sneakers World Lazad

Ilustrasi sneakers Sneakers World Lazada. Sumber foto: Document/Lazada.

Salah satu hal penting yang harus diperhatikan ketika belanja sneakers adalah jaminan keaslian dan kelengkapan produk. Sneakers World menghadirkan koleksi sneakers dari berbagai brand internasional dan lokal yang sudah terjamin kualitasnya.

Yang lebih menarik lagi adalah Sneakers World di Lazada memiliki berbagai potongan harga setiap hari Senin di akhir bulan. Di kanal ini, kamu juga bisa mengaktifkan notifikasi sebagai pengingat diskon atau promo dan mengetahui jadwal peluncuran koleksi terbaru dari brand sneakers favorit.

Saat ini, kamu bisa menemukan beberapa brand, seperti Adidas, Nike, Converse, Fila, Umbro, Rafheoo, Piero, Brodo, dan Wakai di Sneakers World. Selamat berbelanja!

3 dari 3 halaman

Saksikan video menarik setelah ini

#ChangeMaker