Fimela.com, Jakarta Penyanyi muda Rahmania Astrini tak hanya merilis single terbarunya, Runaway saja di platform musik digital. Ia juga meluncurkan video lirik single tersebut di kanal YouTube pribadinya.
Saat konferensi pers secara virtual beberapa waktu lalu, Rahmania Astrini mengatakan bahwa video lirik ini digarapnya secara sederhana. Ia membuat video tersebut di rumah saja, mengingat kala itu masih PSBB jilid pertama.
"Pada saat itu, kami berpikiran bagaimana caranya membuat lirik videonya? Akhirnya kakak aku memberikan ide yang sangat brilian, yaitu video klip virtual," ujarnya.
Eksperimen di Rumah
Akhirnya Astri memutuskan mengikuti saran kakaknya membuat video lirik secara virtual. Meskipun awalnya ia sempat kebingungan bagaimana caranya melakukan semua itu secara virtual.
"Kalau foto secara virtual mungkin aku paham. Tapi kalau video itu bagaimana? Internet di rumah aku juga pada saat itu lambat. Jadi aku diyakinin untuk coba dulu saja," jelas dia.
Syuting pun dilaksanakan selama dua hari. Setidaknya ada tiga pasang busana yang dikenakan oleh perempuan kelahiran Amerika Serikat, 4 Juli 2001 dalam video lirik tersebut.
Astri menyebut ketiga set pakaian tersebut pun dikirimkan dari Jakarta ke Bandung. Ya, saat ini Rahmania Astrini memang sedang tinggal bersama keluarga tercintanya di kota Kembang tersebut.
Rangkap Peran
Karena dilakukan secara virtual di rumah, Astri pun mengaku merangkap sebagai crew syuting. Mulai dari pemasangan back drop, set kamera, dan mengarahkan kamera.
"Semuanya aku kerjakan sendiri di rumah. Dilakukan secara virtual dan di rumah, jadi aman," kata perempuan 19 tahun itu.
Rahmania juga mengatakan tak bisa melakukan semuanya tanpa sang kakak dan Stephany Azali sebagai videografer. Meskipun sedikit repot, namun Astri mengaku puas dengan hasil video yang terkesan 90s itu.
"Aku nggak nyangka hasilnya bisa jadi sebagus itu," jelas Astri. Hingga 1 Oktober, video lirik tersebut sudah di tonton sebanyak 1,1 juta viewers.